Penyidikan Bocah Tenggelam di Danau Stella Suro Dihentikan

TENGGELAM: Sepeda milik korban tenggelam di Danau Stella Suro Ujan Mas Kepahiang ditemukan tak jauh dari lokasi.-- Ist/rb
KEPAHIANG, KORANRB.ID - Pihak kepolisian menghentikan penyidikan tenggelamnya bocah tenggelam di Danau Stella Suro Ilir Kecamatan Ujan Mas Kabupaten Kepahiang.
Ini setelah pihak keluarga, telah menerima kematian korban dan enggan melakukan autopsi.
Sejak ditemukan dalam kondisi tak bernyawa, Sabtu 26 April 2025 siang korban langsung dimakamkan di hari yang sama.
Menandatangani surat pernyataan, pihak keluarga menyatakan telah menerima dengan ikhlas kematian korban.
BACA JUGA:Wujudkan Swasembada, Target Panen 5 Ton Gabah per Hektare
Kapolsek Ujan Mas, Iptu Dody Harilaya, Minggu 27 April 2025 menyampaikan dengan sikap keluarga pihaknya telah menutup penyidikan perkara tenggelamnya bocah di Danau Stella Suro Ilir.
"Pihak keluarga telah menandatangani pernyataan menolak melakukan autopsi dan menerima kematian korban," kata Kapolsek.
Dari informasi diperoleh sebelumnya, Ikhma (8), bocah kelas 3 SD warga Kelurahan Ujan Mas Atas Kecamatan Ujan Mas ditemukan tewas tenggelam di kawasan wisata Danau Stella, Sabtu 26 April 2025 sekitar pukul 12.45 WIB.
Nyawanya tak tertolong, meski sempat berhasil diselamatkan warga diangkat ke tepian danau.
BACA JUGA:Klarifikasi jadi Kunci Korupsi Perjalanan Dinas Setwan Kaur
Dari keterangan pengelola kawasan wisata Danau Stella yang lokasinya bersebelahan dengan Danau Suro yang lebih dikenal warga, korban awalnya datang ke lokasi bersama dua rekannya.
Semula korban bersama dua rekannya, Arzaka Rajendra (9) dan Rifqi (12) datang ke lokasi dengan tujuan berenang sekitar pukul 11.30 WIB.
Ketiganya bersepakat mandi ke danau selepas pulang sekolah.
Sesampai di lokasi, kondisi Danau Stella sedang dalam kondisi sepi pengunjung.