Lima Destinasi Wisata Baru di Rejang Lebong Siap Dilaunching

RAPAT: Sekda Rejang Lebong Yusran Fauzi ST memimpin rapat evaluasi program 100 hari kerja Bupati dan Wabup Rejang Lebong.-foto: ist/koranrb.id-

CURUP – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rejang Lebong tengah mempersiapkan peluncuran lima destinasi wisata baru sebagai bagian dari program 100 hari kerja Bupati H. M. Fikri, SE, MAP dan Wakil Bupati Dr. Hendri Praja, SSTP, M.Si.

Hal ini disampaikan Sekretaris Daerah (Sekda) Rejang Lebong, Yusran Fauzi, ST, Minggu, 27 April 2025.

Menurut Yusran, kelima destinasi ini saat ini dalam tahap akhir persiapan sebelum resmi dilaunching ke masyarakat.

Destinasi wisata tersebut yakni Objek Wisata Bukit Basah, Objek Wisata Air Terjun Talang Rimbo Lama, Objek Wisata Rakit Danau Bermani, Point Ball di Hutan Kota Duku Ulu, serta Objek Wisata Arung Jeram di Kecamatan Binduriang.

BACA JUGA:Jelang Seleksi Kompetensi, Peserta PPPK Tahap II Diminta Persiapkan Diri

BACA JUGA:Bupati Rejang Lebong Dukung Pengenalan Olahraga Panahan di Sekolah

"Ini merupakan wujud komitmen Bupati dan Wakil Bupati dalam meningkatkan sektor pariwisata daerah sekaligus membuka peluang ekonomi baru bagi masyarakat," ujar Yusran.

Ia menjelaskan, setiap lokasi memiliki keunikan tersendiri. Bukit Basah menawarkan pemandangan alam yang asri, sementara Air Terjun Talang Rimbo Lama cocok untuk wisata petualangan.

Di Danau Bermani, pengunjung akan menikmati pengalaman baru dengan wisata rakit. Sedangkan Point Ball di Hutan Kota Duku Ulu memberikan alternatif olahraga rekreasi di alam terbuka.

Tidak kalah menarik, Arung Jeram di Kecamatan Binduriang akan menjadi daya tarik bagi pecinta olahraga ekstrem.

BACA JUGA:Verifikasi Data TPP ASN Sudah 90 Persen, Segera Dicairkan

BACA JUGA:Nakes RSUD Curup Tagih Janji Pembayaran Insentif Pelayanan

Pemkab Rejang Lebong optimistis kehadiran destinasi ini akan menambah daya saing pariwisata daerah di Provinsi Bengkulu. 

“Kami berharap ini menjadi magnet baru bagi wisatawan lokal maupun luar daerah, sekaligus membangkitkan perekonomian masyarakat sekitar,” tambah Yusran.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan