Bupati Rejang Lebong Dukung Pengenalan Olahraga Panahan di Sekolah

PANAHAN: Bupati Rejang Lebong, H. M Fikri SE, MAP menyaksikan kegiatan atlet panahan.-foto: abdi/koranrb.id-
CURUP – Bupati Rejang Lebong, H. M. Fikri, SE, MAP, menunjukkan komitmennya dalam mendukung perkembangan olahraga di daerah dengan mendorong pengenalan olahraga panahan di tingkat sekolah. Langkah ini dianggap sebagai upaya strategis untuk membentuk karakter generasi muda sekaligus memperkenalkan alternatif kegiatan positif sejak dini.
Menurut Bupati, panahan tidak hanya melatih ketangkasan fisik, tetapi juga membentuk ketenangan, konsentrasi, dan kedisiplinan anak-anak. Karena itu, Pemkab Rejang Lebong berencana mengusulkan kepada sekolah-sekolah agar olahraga panahan dijadikan salah satu pilihan kegiatan ekstrakurikuler.
"Kami akan memberikan masukan ke sekolah-sekolah di Kabupaten Rejang Lebong agar kegiatan ini menjadi pilihan positif bagi anak-anak, terutama di masa liburan," kata Bupati usai menghadiri acara pengukuhan Pengurus Perpatri Nusantara Jaya Kabupaten Rejang Lebong di Lapangan Makodim 0409/Rejang Lebong, Sabtu 27 April 2025.
Selain itu, pemerintah daerah juga akan mengkaji kemungkinan penyediaan fasilitas dasar dan pelatihan instruktur panahan untuk mendukung program ini berjalan efektif.
Dengan adanya pengenalan panahan sejak usia dini, diharapkan akan muncul bibit-bibit atlet potensial yang dapat mengharumkan nama Rejang Lebong di kancah regional maupun nasional.
BACA JUGA:Verifikasi Data TPP ASN Sudah 90 Persen, Segera Dicairkan
BACA JUGA:Nakes RSUD Curup Tagih Janji Pembayaran Insentif Pelayanan
Bupati menegaskan kegiatan olahraga seperti panahan memiliki banyak manfaat, tidak hanya dari sisi kesehatan fisik, tetapi juga dalam pembentukan karakter generasi muda yang lebih tangguh dan berprestasi.
“Olahraga adalah bagian penting dari pembangunan sumber daya manusia yang unggul. Panahan bisa menjadi sarana yang tepat untuk itu,” terangnya.
Bupati juga mengapresiasi tinggi atas dikukuhkannya kepengurusan baru Perpatri Rejang Lebong.
la berharap organisasi ini mampu melahirkan atlet-atlet panahan berbakat yang bisa membanggakan daerah hingga tingkat nasional.
"Alhamdulillah kita telah menyaksikan bersama pengukuhan pengurus Perpatri Kabupaten Rejang Lebong. Harapan kami melalui Perpatri ini akan lahir atlet-atlet panahan yang membawa nama baik daerah kita," harapnya.
BACA JUGA:PT BNT Berikan Bantuan CSR Untuk Kantor Kecamatan Pondok Kelapa
BACA JUGA:Geger ! Seorang Pemuda di Seluma Ditemukan Tewas Gantung Diri, Ini Kronologisnya