Menilik 3 Kepiting Terunik di Indonesia

Yuyu. Foto: Ilustrasi/ fran/ meta ai/ koranrb.id--
BENGKULU, KORANRB.ID- Indonesia adalah rumah bagi berbagai spesies kepiting yang menarik dan unik.
Terdapat beberapa di antaranya memiliki warna yang mencolok dan bentuk yang tidak biasa.
Hal ini seperti kepiting kelapa yang terkenal dengan kemampuannya memanjat pohon dan kepiting hantu yang dapat berkamuflase dengan lingkungan sekitarnya.
Selain itu, kepiting juga memiliki peran penting dalam ekosistem, seperti membantu menjaga kesehatan terumbu karang dan mengendalikan populasi organisme lain.
BACA JUGA:Wow! Berikut 5 Spesies Kepiting Punya Capit Terkuat di Dunia
BACA JUGA:Reptil Terbang! Berikut 5 Fakta Unik Pteranodon
Namun sayangnya, banyak spesies kepiting ini terancam oleh perubahan lingkungan, polusi dan penangkapan berlebihan.
Meningkatkan kesadaran tentang keberagaman spesies kepiting dan pentingnya konservasi mereka sangatlah penting.
Yuk, simak 3 kepiting terunik di Indonesia, yang telah dirangkum koranrb.id, berikut ini:
1. Yuyu
BACA JUGA:Wow! Berikut 5 Fakta Unik Cangkang Kepiting, Kuat dan Fleksibel
BACA JUGA:Mengapa Buaya Diklasifikasikan Sebagai Reptil dan Bukan Amfibi? Berikut 5 Faktanya!
Dikutip dari laman GBIF, kepiting yuyu dengan nama ilmiahnya Parathelphusa convexa, merupakan salah satu jenis kepiting air tawar yang paling dikenal di Indonesia, hal ini terutama di Pulau Jawa.
Adaptabilitasnya yang tinggi membuat kepiting yuyu mampu bertahan di berbagai habitat, mulai dari sawah, rawa, danau, hingga sungai dan selokan perkotaan.