Kembali Longsor, Jalan Lintas Lebong-Rejang Lebong Macet Lagi

Longsor kembali terjadi di jalan lintas Lebong-Rejang Lebong, tepatnya di Kecamatan Rimbo Pengadang, Kabupaten Lebong.--

LEBONG, KORANRB.ID - Longsor kembali terjadi di jalan lintas Lebong-Rejang Lebong, tepatnya di Kecamatan Rimbo Pengadang, Kabupaten Lebong.

Saat ini, dilokasi longsor terjadi kemacetan yang cukup Parah. Kendaraan harus berjalan pelan, karena kondisi jalan licin dan sempit.

“Masih bisa dilalui, harus bergantian,” ungkap Plt. Kepala Pelaksana BPBD Lebong, Tantawi, SP Selasa, 18 Maret 2025.

Dikatakan Tantawi, saat ini alat berat yang sudah standbay di lokasi, sudah mulai melakukan pembersihan matrial longsor.

BACA JUGA:Hanyut di Parit, Balita di Rawa Kamur Permai Meninggal Dunia, Berikut Kronologi

“Proses pembersihan, lokasi sama dengan lokasi longsor kemarin,” ucapnya.

Sementara itu, Kapolsek Rimbo Pengadang, Iptu. Amir Lukman Hakim, mengimbau kepada pra pengendara untuk menghindari melintasi jala Rimbo Pengdang, sementara waktu. sebab saat ini di lokasi terjadi macet.

“Kita imbau untuk mencarai jalan alternatif lain, sembari matrial longsor sedang dilakukan pembersihan,” singkatnya

Tag
Share