Sampah Berserakan di Pinggir Jalan Lintas Talang Ratu, DLH: Persoalan Sampah Sudah Teratasi

SAMPAH: Terlihat sampah menumpuk dipinggir jalan Desa Talang Ratu, Kecamatan Rimbo Pengadang, Kabupaten Lebong.-- FIKI/RB
LEBONG, KORANRB.ID – Tumpukan sampah berserak di pinggir jalan lintas Lebong-Rejang Lebong, tepatnya di Desa Talang Ratu, Kecamatan Rimbo Pengadang, Kabupaten Lebong.
Pantauan RB, sampah menumpuk di daerah itu sudah cukup lama, sehingga menimbulkan bau yang tidak sedap ketika pengendara melintasi jalan itu.
Pengakuan warga setempat, Sutarjo (68), mengatakan sampah itu dibuang oleh para pengendara yang melintas bukan semata-mata sampah masyarakat setempat.
Keberadaan tumpukan sampah ini, karena di Desa Talang Ratu tidak tersedia container sampah.
BACA JUGA:Karyawan Diminta Adukan Perusahaan Tak Membayar THR
Sehingga, ada oknum masyarkat membuang sampah di lokasi tersebut.
Bahkan, tidak jarang sampah dibuang masyarkat ke aliran sungai.
“Tidak ada yang mengakut sampah disini, tempat sampah juga tidak ada,” ujar Sutarjo, Minggu, 16 Maret 2025.
Sementara itu, Kepala Bidang Pengelolaan Persampahan, Limbah B3 dan Peningkatan Kualitas Air, DLH Lebong, Repi, S.Kom, mengatakan untuk mengatasi sampah di Kabupaten Lebong, DLH sudah menggandeng pihak ketiga.
BACA JUGA:Rp14 Miliar untuk THR dan Gaji 13 ASN, Penyaluran Tunggu SE Mendagri
Sehingga, bisa dipastikan tidak ada sampah yang menumpuk di Kabupaten Lebong.
“Persoalan sampah ini sudah bisa kita atasi, dan kita sudah membahas sampah sejak sebelum Ramadan,” kata Repi.
Terakait sampah di Talang Ratu, Repi memastikan, tim yang bertugas mengangkut sampah akan segera mengatasi persoalan tersebut.
“Tentu akan kita atasi semua persoalan sampah di Kabupaten Lebong ini,” ucapnya.