DPRD Bengkulu Utara Dorong Pengembangan Kawasan Wisata hingga Pupuk Bagi Warga

Wakil Ketua I DPRD Bengkulu Utara Ichram Nur Hidayat, ST --shandy/rb
KORANRB.ID – Selain potensi pertambangan dan potensi perkebunan, kabupaten Bengkulu Utara juga memiliki potensi kawasan wisata yang tidak sedikit.
Kabupaten Bengkulu Utara memiliki potensi wisata yang sangat bagus, terutama wisata alam yang lokasinya masih banyak tersebar di Bengkulu Utara.
Wakil Ketua I DPRD Bengkulu Utara Ichram Nur Hidayat, ST menerangkan jika saat ini kebutuhan pembangunan di Bengkulu Utara memang sangat besar.
Apalagi saat ini aspirasi pembangunan terbesar masyarakat adalah pembangunan jalan yang membutuhkan biaya besar.
BACA JUGA:Pastikan Sekolah Gratis, DPRD Bengkulu Utara Siapkan Perda Beasiswa
BACA JUGA:Mobnas untuk Mudik, Pemprov Tunggu Kebijakan Presiden
Sedangkan Bengkulu Utara masih terkendala dengan biaya APBD yang sangat sedikit sehingga tidak bisa meemnuhi seluruh keutuhan pembangunan dalam satu tahun anggaran.
“Sehingga memang harus disiasati dengan skala prioritas pembangunan,” terangnya.
Namun ia juga menerangkan harus ada cara untuk mendorong peningkatan pendapatan daerah, salah satunya sektor pariwisata.
Juga dalam pengembangan pariwisata ini juga membutuhkan pemabnngunan terutama untuk membuka akses-akses ke lokasi wisata.
BACA JUGA:Pelantikan Diundur, Guru Honorer Lulus PPPK Tetap Mengajar
BACA JUGA:Desa Diminta Paparkan Hambatan dan Masalah Dalam Pembangunan
“Maka kita juga menginginkan agar akses ke lokasi wisata ini bisa dibuka dan ditingkatkan, sehingga bisa mendatangkan wisatawan ke Bengkulu Utara,” terangnya.
Denagn terbukanya akses wisata, bukan hanya bisa menembah pendapatan daerah dari sektor retribusi.