Hingga April 2025, Dinkes Lebong Belum Temukan Kasus HIV Baru

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinkes Lebong, Epan Martah, SKM.-foto: fiki/koranrb.id-
LEBONG – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lebong belum menemukan kasus Human Immunodeficiency Virus (HIV) hingga April 2025.
Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinkes Lebong, Epan Martah, SKM, mengatakan sampai saat ini belum ada temuan kasus baru HIV.
Untuk kasus yang tercatat saat ini merupakan kasus di 2024 lalu yang masih menjalani pengobatan. Pada 2024, ada 9 kasus dan dua kasus baru ditemukan pertengahan tahun lalu.
“Tahun ini belum ada kasus baru,” ucapnya.
BACA JUGA:Petugas Satpol PP Seluma Akan Gencarkan Patroli Siang dan Malam
BACA JUGA:Polisi Usut Dana Desa Pasar Pino Tahun Anggaran 2023-2024
Untuk mendeteksi kasus baru di Kabupaten Lebong, Dinkes merencanakan melakukan skrining HIV di tahun ini. Langkah ini diambil sebagai bagian dari upaya pemerintah untuk meningkatkan deteksi dini dan pencegahan penyebaran HIV di masyarakat.
“Dengan skrining rutin, kami berharap bisa menjangkau lebih banyak orang dan memberikan mereka pengobatan serta edukasi yang dibutuhkan,” katanya.
Skrining HIV ini akan dilaksanakan secara gratis dan terbuka untuk semua warga Lebong, tanpa memandang usia dan status sosial.
Dinkes juga menyatakan bahwa hasil dari skrining ini akan dijaga kerahasiaannya untuk melindungi privasi masyarakat.
BACA JUGA:Jumlah Plt Kepala Sekolah di Rejang Lebong Terus Bertambah, 11 Kepsek Akan Pensiun Tahun Ini
BACA JUGA:Terkuak Alasan Ketua DPRD Seluma Tak Kunjung Definitif! Ini Kata Ketua DPC PPP Seluma
Dinkes Lebong juga akan melakukan sosialisasi mengenai pentingnya tes HIV serta cara-cara pencegahan yang efektif, seperti penggunaan kondom, pengurangan jumlah pasangan seksual, serta penyuluhan tentang penggunaan jarum suntik yang aman.
Dengan adanya program ini, diharapkan kesadaran masyarakat tentang HIV dan AIDS meningkat, serta dapat menurunkan angka penyebaran penyakit tersebut di Kabupaten Lebong.