Efisien Anggaran Hambat Pembangunan Infrastruktur, Dinas PUPR Belum Proses Tender

RUSAK: Salah satu ruas jalan yang perbaikannya terhambat akibat efisiensi anggaran.-foto: ical/koranrb.id-

BINTUHAN - Lantaran terkendala efisiensi dan pergeseran anggaran, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kaur sampai April 2025 belum melakukan proses tender proyek atau kegiatan yang akan dilaksanakan tahun ini.

Belum ada satupun kegiatan di Dinas PUPR yang mulai bergerak. 

"Dari Januari sampai sekarang, belum ada kegiatan yang bergerak,” kata Kepala Dinas PUPR Kabupaten Kaur Guntur Akhiri, ST melalui Kepala Bidang (Kabid) Bina Marga, Lendrianto, ST.

BACA JUGA:Jasad Abiyu Salah Satu Korban Pembunuhan, Dikebumikan di Batu Raja Simsel

BACA JUGA:Jalan Ambles di Ulu Talo Makin Parah, Warga Khawatir Bakal Putus Total

Kendati demikian Lendri menyampaikan Dinas PUPR sudah menyelesaikan Dokumen Pelaksana Anggaran (DPA) pasca peregeseran anggaran. Setiap bidang telah tanda tangan DPA baru, sebab untuk masuk Sistem Informasi Rencana Umum Pengadaan (SIRUP) di Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE)  harus menyelesaikan DPA terlebih dahulu.

"Kita baru saja selesai tanda tangani DPA setelah ada nomor rekening nanti baru bisa bergerak," ungkapnya.

Dijelaskan Lendri, melihat kondisi saat ini kemungkinan besar progres tender kegiatan di Dinas PUPR Kaur bakal dilaksanakan pada Mei mendatang. Ada beberapa kegiatan yang akan jadi prioritas, salah satunya adalah perbaikan jalan menuju perkantoran Padang Kempas dengan anggaran Rp1,3 miliar.

BACA JUGA:Asisten 3 Pemprov Khairil Anwar Resmi Dilantik Sebagai Ketua FKPT Provinsi Bengkulu Masa Bhakti 2025-2027

BACA JUGA:Anggota DPRD Kota Syamsu Ihwan, Jaring Aspirasi warga Surabaya Permai 4 Serta Bangun Musholah

Selain itu, perbaikan jalan menuju Desa Sinar Mulya sebesar Rp500 juta. Kedua kegiatan ini merupakan program prioritas dari Bupati Kaur.

"Kalau persiapan sudah selesai nanti mungkin di bulan Mei sudah proses tender. Lalu di bulan selanjutnya titik nol kegiatan," jelas Lendri.

Sementara itu, Kepala Bapperinda Kaur Dr. Ir. Hifthario Syahputra, S.T., M.Si. menjelaskan, paling lambat semua OPD sudah menyelesaikan semua draf pergeseran anggaran di bulan Maret tanggal 30. Sehingga di bulan April, semua kegiatan sifatnya sudah diserahkan kepada OPD terkait. Paling lambat kegiatan termasuk di Dinas PUPR akan dilakukan pada bulan Mei mendatang.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan