Disnakertrans Lebong Terbitkan 11 Kartu Kuning, Didominasi Calon Pekerja Migran Indonesia

Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Lebong telah menerbitkan 11 kartu kuning atau AK1 untuk Pencari Kerja (Pencaker) di Kabupaten Lebong.--

LEBONG, KORANRB.ID - Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Lebong telah menerbitkan 11 kartu kuning atau AK1 untuk Pencari Kerja (Pencaker) di Kabupaten Lebong.

11 orang penerima kartu kuning itu, didominasi masyarakat Lebong yang ingin melamar kerja ke luar negeri atau calon Pekerja Migran Indonesia (PMI).

Kepala Disnakertrans Kabupaten Lebong, Fakhrurozi, S.Sos., M.Si menjelaskan, kartu kuning atau AK1, merupakan salah satu persyaratan masyarakat untuk mendaftar kerja baik yang ingin menjadi PMI ataupun yang ingin bekerja di perusahaan dan juga berlaku bagi masyarakat yang ingin menjadi Tenaga Harian Lepas (THL) di Kabupaten Lebong.

“Bagi masyarkat yang ingin mendapatkan kartu AK1 ini, harus wajib memiliki akun siap kerja. Jika belum ada, maka kita minta untuk mendaftar terlebih dahulu,” kata Fakhrurozi.

BACA JUGA:2 Tersangka Pembobol MAN Bengkulu Ditangkap, Mengaku 20 Hp Hasil Curian Sudah Dibuang

BACA JUGA:Lele Laut! Berikut 5 Fakta Unik Lele Berkepala Keras

Lanjut Fakhrurozi, yang sangat disayangkan, sebagian besar penerima AK1 tidak melapor kembali ke Disnakertrans Kabupaten Lebong, apakah mereka sudah diterima kerja atau masih berstatus Pencaker.

“Untuk jumlah yang sudah diterima dan yang belum, kita tidak memiliki datanya. Karena, banyak penerima kartu AK1 yang tidak melapor,” ujarnya.

Untuk itu, Fakhrurozi mengimbau kepada seluruh masyarkat yang sudah membuat kartu AK1 di Disnakertrans Lebong, untuk segera melapor kembali ke Disnakertrans Kabupaten Lebong.

Agar bisa diketahui berapa jumlah pemohon kartu AK1 yang sudah mendapatkan pekerjaan dan yang belum mendapatkan.

BACA JUGA: Link Live Sidang Lanjutan Sengketa Pilkada Bengkulu Selatan di MK, Siang Ini Digelar Pukul 13.00 WIB

BACA JUGA:Predator Puncak Pertama di Bumi! Berikut 5 Fakta Unik Anomalocaris, Raksasa Pertama di Lautan Purba

“Kita selalu mengingatkan, namun masih saja pemohon AK1 yang tidak melapor. Sehingga, kita tidak mengetahui berapa yang sudah bekerja,” tutupnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan