Bulog Juga Beli Gabah Petani, Saingan Tengkulak

Kepala Gudang Bulog Arga Makmur, Henopi.--Foto: Dokumen.Koranrb.Id
ARGA MAKMUR,KORANRB.ID – Gudang Bulog Bengkulu Utara saat ini tidak hanya menjual beras dari petani, tetapi juga akan beli gabah petani.
Gudang Bulog Arga Makmur siap membeli gabah kering panen langsung dari petani. Harga yang ditetapkan Bulog ini dipastikan jadi saingan tengkulak yang selama ini menampung gabah dari petani.
Kepala Gudang Bulog Arga Makmur, Henopi menerangkan jika Bulog menetapkan harga beli gabah kering panen dari petani Rp 6.500/Kg.
Harga ini masih sama atau bahkan lebih tinggi dari harga yang ditetapkan sebagai besar tengkulak yang ada di Bengkulu Utara.
“Maka kita persilakan petani yang ingin menjalin kerja sama dengan Bulog,” ujarnya.
BACA JUGA:Perusahaan Abaikan Panggilan Dewan, Bupati Bakal Sidak ke Tambak Udang PT MTS
BACA JUGA:“Ninja” Kecamatan Putri Hijau Tertangkap Usai Satroni Warung Tetangga, 1 Lagi Diburu Polisi
Ia juga menyampaikan jika pembalian gabah ini bukan hanya dilakukan untuk petani Bengkulu Utara melainkan bagi seluruh petani.
Ini merupakan terobosan bulog yangs elama ini han yua meneirma pembelian beras dan saat ini membeli hasil panen petani dalam bentuk gabah kering panen.
“Kita juga memasitkan proses pembelian juga mudah dilakukan oleh petani pada Bulog dengan lebih dulu berkoordinasi dan menjalani kerja sama pembelian,” terangnya.
Ia juga menyampaikan Bulog Bengkulu Utara sudah menyiapkan tim yang akan memeriksa kualitas gabah petani yang akan mempengaruhi harga yang ditetapkan.
BACA JUGA:Klarifikasi 350 Eks Karyawan Beserta Manajemen PT. PMN
BACA JUGA:PT RAA Diminta Tertib Bayar Pajak Daerah
Rata-rata rendemen yang saat ini diterima Bulog dalam 1 ton beras yang digiling sebesar 50 persen.