Paling Besar dari Spesiesnya! Berikut 5 Fakta Armadillo Raksasa
Armadillo Raksasa. Foto: Ilustrasi/ fran/ meta ai/ koranrb.id--
BACA JUGA:Wow! Berikut 5 Mamalia yang Bisa Bertahan Hidup Tanpa Minum Air
Sebagai hewan insektivor, armadillo raksasa mempunyai pola makan yang khas, dengan rayap sebagai makanan utamanya.
Armadillo raksasa aktif mencari sarang rayap pada malam hari dan menggunakan kuku besar mereka untuk menggali sarang tersebut.
Uniknya, dalam satu sesi makan, armadillo raksasa dapat menghabiskan satu koloni rayap sekaligus.
Selain rayap, armadillo raksasa juga mengonsumsi cacing, invertebrata kecil dan bangkai hewan.
BACA JUGA:Makanan Tergantung Musim! Berikut 6 Fakta Unik Sable, Mamalia Kecil yang Hidup di Permukaan Tanah
2. Punya beberapa rekor menarik
Dikutip dari laman Animalia, selain menjadi mamalia darat dengan jumlah gigi terbanyak, yaitu sekitar 80 - 100 gigi, armadillo raksasa juga memiliki cakar yang sangat panjang, sekitar 20 cm.
Cakar tersebut memberikan rasio yang signifikan terhadap panjang tubuhnya, yaitu sekitar 22 %.
Walaupun gigi-gigi tersebut mirip dengan gigi hewan pengerat dan tidak memiliki enamel.
BACA JUGA:Mamalia Herbivora! Berikut 5 Fakta Unik Dugong, Bisa Hidup Puluhan Tahun
Namun demikian fungsinya dalam kehidupan sehari-hari armadillo raksasa masih menjadi misteri.
Armadillo raksasa tidak menggunakannya untuk mengonsumsi rayap, yang merupakan makanan utama mereka.
Hal inilah yang menunjukkan bahwa armadillo raksasa mempunyai adaptasi yang unik, meskipun tidak sepenuhnya dipahami.
Adapun keunikan lainnya adalah moncong dan lidahnya yang panjang, yang membantu mereka dalam mencari makanan.