Kapolda Bengkulu Jalani Sertijab Bersama 10 Kapolda se-Indonesia

SERTIJAB: Kapolda Bengkulu Brigjen. Pol. Mardiyono, S.IK sedang mengikuti serah terima jabatan di Mabes Polri.--IST/RB

BACA JUGA:Warga Tuntut PT TLB Ganti Rugi, Pindahkan SUTT yang Merusak Alat Elektronik

Posisi Kapolda Jambi kini diisi oleh Irjen Pol. Krisno Halomoan Siregar.

Pergantian kepemimpinan juga terjadi di beberapa wilayah lainnya, seperti Kapolda Maluku Utara yang kini dijabat oleh Irjen Pol. Drs. Waris Agono, Kapolda Riau dijabat oleh Irjen Pol. Dr. Hery Herjawan, dan Kapolda Kalimantan Tengah dijabat oleh Irjen Pol. Iwan Kurniawan.

 Sementara itu, Irjen Pol. Drs. Nanang Avianto yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolda Kalimantan Timur kini dipercaya sebagai Kapolda Jawa Timur, dengan Irjen Pol. Endar Prianto menggantikannya sebagai Kapolda Kalimanan Timur.

Rotasi hingga promosi ini didasari oleh 6 surat Telegram yang ditangani Kapolri langsung.

BACA JUGA: Salurkan Bantuan, Bupati Arie Turun Tangan Datangi Kediaman Warga Disabilitas

Berikut tujukan 6 TR yang ada, ST/488/III/KEP./2025 jumlah mutasi 111 personel, ST/489/III/KEP./2025 jumlah mutasi 442 personel, ST/490/III/KEP./2025  jumlah mutasi 261 personel, ST/491/III/KEP./2025 jumlah mutasi 153 personel

ST/492/III/KEP./2025, jumlah mutasi 202 personel, ST/493/III/KEP./2025, jumlah mutasi 86 personel. 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan