Dukungan Infrastruktur Pertanian, DPRD Yakin Bengkulu Utara Swasembada Pangan
Hermedi Rian, SM--sandi/rb
BACA JUGA:Soal Fasilitas Pasar, Komisi III DPRD Bengkulu Utara Gelar RDP
“Namun memang untuk mendukung program ketahanan dan kemandirian pangan tersebut, infrastruktur pertanian dan fasilitas pertanian harus dikedepankan,” terangnya.
Ia menilai langkah Pemda Bengkulu Utara yang mengajukan pembangunan irigasi dan bendungan melalui BWS Sumatera VII sudah sangat tepat.
Irigasi adalah fasilitas penting bagi petani dan terkait langsung kualitas persawahan yang ada di Bengkulu Utara.
“Maka apa yang diajukan Bupati Bengkulu Utara ke Balai Wilayah Sungai Sumatera VII susah sangat tepat,” terangnya.
BACA JUGA:Usung Teknologi Industri 4.0, Siap Bertarung di Ajang Internasional
Selain pembangunan irigasi dan bendungan, ia juga berharap Kementerian PUPR melakukan renovasi pada irigasi induk yang ada di Bengkulu Utara dan memang menjadi kewajiban pemerintah pusat.
Maklum irigasi induk milik pemerintah pusat kondisinya rata-rata tidak maksimal, karena sudah terlalu lama tidak dilakukan renovasi.
Hal ini menyebabkan beberapa titik irigasi di Bengkulu Utara rusak parah.
“Tentunya dengan perbaikan yang dilakukan maka penyaluran air ke sawah-sawah warga akan lebih optimal lagi,” terangnya.
BACA JUGA:Sembako Pasar Murah di Masjid Agung Baitul Makmur Ludes Terjual
Ia juga menerangkan jika Bengkulu Utara memiliki potensi pengairan sawah yang bagus.
Bengkulu Utara masih memiliki sungai yang sangat deras dan airnya bisa menjangkau seluruh kawasan persawahan.
“Hanya saja dibutuhkan pembuatan jaringan irigasi hingga ke pintu-pintu persawahan petani,” terangnya.
Selain terkait dengan irigasi, fasilitas seperti pupuk subsidi juga sangat penting.