Ketua DPRD Parmin: Ramadan Momentum untuk Berbagi

BERBAGI: Ketua DPRD Bengkulu Utara saat menyalurkan santunan bagi anak yang membutuhkan. --sandi/rb
Selain itu, berbagi juga bisa meringankan beban masyarakat yang membutuhkan dan bisa menjalankan ibadah puasa dengan lebih nyaman lagi.
“Ramadan adalah momentum untuk berbagi, saling membantu dan saling meringankan sehingga suasana Ramadan bisa benar-benar membawa perubahan yang positif bagi diri,” terangnya.
Dalam kegiatan safari Ramadan, memang Parmin terlihat terus aktif bertemu langsung dan berbincang dengan masyarakat. Terutama tokoh-tokoh masyarakat dalam kegiatan tersebut.
Maklum dalam kegiatan safari Ramadan yang digelar tersebut jauh dari kesan formal, sehingga masyarakat bisa bertemu dan berbincang langsung dengan pejabat daerah dan FKPD.