KORANRB.ID – Bupati Bengkulu Utara, Arie Septia Adinata, SE, M.Ap kemarin 28 April 2025 hadir dalam paripurna yang menyetujui Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj) APBD 2024 yang dilaksanakan DPRD Bengkulu Utara.
DPRD Bengkulu Utara menyetujui LKPj yang dismapaikan Bupati Arie untuk disahkan menjadi Peraturan Daerah.
Bupati Arie menerangkan jika pembangunan yang diusungnya saat ini adalah pembangunan yang berkelanjutan.
Sehingga saat ini Bupati Arie dan Wabup Sumarno juga sudah menyusun berbagai program prioritas yang akan dilaksanakan dimasa kepemimpinannya.
BACA JUGA:9 Perwira Polda Bengkulu Dimutasi, Ini Daftarnya
BACA JUGA:Antrean BBM di SPBU-SPBU di Kota Arga Makmur Bengkulu Utara Dipicu Keterlambatan Pasokan
“Pembangunan yang sudah saya lakukan selama 10 tahun saat menjadi Wakil Buapti akan kita lanjutkan dan dilakukan percepatan sehingga manfaatnya lebih luas lagi,” terangnya.
Ia menerangkan jika Pemda Bengkulu Utara sudah mulai melaksanakan beberapa program prioritas.
Di antaranya adalah pembangunan infrastruktur jalan, jembatan dan irigasi, pembangunan bidang kesehatan dan pendidikan.
“Pembangunan bidang infrastruktur, kesehatan dan pendidikan saat ini menjadi skala prioritas sesuai dengan kebutuhan masyarakat Bengkulu Utara,” terangnya.
BACA JUGA:Kades Kemang Manis Kecamatan Semidang Alas Seluma Resmi Diberhentikan
BACA JUGA:Menunggu Keterangan Ahli, Berkas Perkara KUR BRI Lebong Jilid II Segera Rampung
Ia menerangkan jika Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Utara saat menyadari jika saat ini ada keterbatasan dana APBD yang tidak mungkin menjawab semua kebutuhan pembangunan yang diinginkan masyarakat.
Namun Pemda Bengkulu Utara juga terus berupaya terutama berkomunikasi dengan pemerintah pusat agar ada kucuran program yang dilaksanakan dalam membantu pembangunan di Bengkulu Utara.
“Saat ini seluruh kepala OPD kita minta untuk serrius melaksanakan tugas-tugas pembangunan yang sudah ditargetkan, termasuk mendatangkan program dari lintas kementerian untuk menjawab kenbutuhan pembangunan masyarakat,” terangnya.