LEBONG, KORANRB.ID – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah (DPK) Kabupaten Lebong berencana menghidupkan perpustakaan desa.
Ini merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong dalam meningkatkan literasi, khususnya di wilayah pedesaan.
Plt. Kepala DPK Lebong, Muhammad Yunus, mengatakan dari 93 desa di Kabupaten Lebong, mayoritas belum memiliki perpustakaan desa.
“Rencana kami tahun ini akan menghidupkan perpustakaan desa, untuk meningkatkan literasi di Kabupaten Lebong,” kata Yunus, Senin, 28 April 2025.
BACA JUGA:Kirim 10 Pelajar Ikut Seleksi Paskibraka Provinsi dan Nasional
Terang Yunus, program ini akan dilakukan secara bertahap mulai pertengahan tahun ini.
Beberapa desa akan dijadikan pilot project untuk percontohan awal.
Perpustakaan desa itu, dapat dibangun menggunakan dana desa (DD), begitu juga dengan honor pustakwannya.
Karena perpustakaan desa ini baru akan dimulai, maka Perpusda Lebong akan memberikan pelatihan kepada perangkat desa maupun relawan untuk mengelola perpustakaan secara mandiri.
BACA JUGA:PSU Bengkulu Selatan Digugat ke Mahkamah Konstitusi
“Karena minat baca tidak tumbuh begitu saja, harus ada akses yang mudah dan menarik, salah satunya dengan membangun perpustakaan desa,” ujarnya.
Dengan upaya ini, Perpusda Lebong berharap dapat menjangkau lebih banyak masyarakat, terutama anak-anak dan remaja di desa, untuk mengenal dunia melalui buku.
Perpustakaan desa dinilai sebagai langkah strategis dalam membangun sumber daya manusia yang unggul di Kabupaten Lebong.
“Jika berhasil, program ini akan menjadi model pengembangan literasi yang berkelanjutan di Kabupaten Lebong,” tutupnya.