Sat Lantas Polres Bengkulu Tengah Tindak 656 Pengendara Dalam Operasi Keselamatan Nala Tahun 2025

Senin 24 Feb 2025 - 21:57 WIB
Reporter : Jery Yasprianto
Editor : Sumarlin

Tak hanya sekolah, pihaknya juga melaksanakan sosialisasi dengan memasang spanduk dan pembagian stiker. Hingga melaksanakan sosialisasi tertib lalu lintas ke perusahaan. 

“Dalam Operasi Keselamatan Nala Tahun 2025 ini, kita juga melakukan sosialisasi ke SMA/SMK/MA dan perusahaan. Kita mengingatkan kepada siswa dan perusahaan untuk patuh terhadap aturan lalu lintas. Kita berharap ke depan para pengendara bisa lebih tertib dalam berlalu lintas,” tegasnya.

Untuk sasaran operasi kali ini ada 6 jenis pelanggaran. Yakni, pengendara sepeda motor dan penumpang yang tidak menggunakan helm, pengendara yang tidak membawa SIM dan STNK, kendaraan over load dan over dimension (ODOL). 

Selanjutnya, kendaraan yang menggunakan knalpot tidak sesuai spesifikasi, kendaraan yang tidak menggunakan Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (TNKB) ataupun kendaraan yang menggunakan TNKB palsu. Termasuk kendaraan yang melanggar perboden. 

“Ada 6 target sasaran kita dalam operasi kali ini. Di sini kami tidak hanya melakukan pemeriksaan terhadap kendaraan para pengendara. Namun Sat Lantas juga sudah lebih dahulu melakukan pemeriksaan terhadap kendaraan personel Polres Bengkulu Tengah,” pungkasnya.

Kategori :