Tingkatkan Potensi Wisata Pantai Panjang, Pemprov, Pemkot dan Forkopimda Terus Bersinergi

GOTONG-ROYONG: Aksi bersih-bersih Pantai Panjang pada Jumat, 18 April 2025. RENO/RB--

KORANRB.ID – Tingkatkan potensi wisata Kawasan Pantai Panjang, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu bersama Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu menggelar pembersihan kawasan.

Gubernur Bengkulu, H. Helmi Hasan,SE menerangkan gotong-royong bersama Pemkot Bengkulu dan Polda Bengkulu tersebut merupakan upaya untuk menjadikan wisata Pantai Panjang menjadi salah satu tempat yang bisa menjadi incaran wisatawan lokal maupun Internasional.

"Kita bersama Polda akan terus berupaya untuk membackup penataan Pantai Panjang, sehingga kemudian bisa menjadi Pantai terindah, ternyaman dan teraman di Dunia," sampainya.

Meskipun saat ini Pantai Panjang sudah menjadi wewenang Pemkot Bengkulu, namun Helmi menyebutkan Pemprov Bengkulu akan terus mendukung agar penataan Pantai Panjang tersebut bisa lebih cepat dan sesuai dengan keinginan.

BACA JUGA:Disnakertrans Seluma Rancang Pembentukan Dewan Pengupahan, Gaji Buruh Ikuti UMK

BACA JUGA:9 Desa Buat Koperasi Merah Putih, Anggaran Masih dari Desa

Senada, Wali Kota Bengkulu, Dedy Wahyudi menambahkan bahwa sinergi antara Pemprov Bengkulu, Forkopimda dan pemerintah kota, tentu menjadi semangat untuk membangun wisata Pantai Panjang, sehingga bisa lebih tertata dan banyak dikunjungi.

"Alhamdulillah sinergi antara Pemerintah Kota dan Pemerintah Provinsi, maupun Forkopimda sangat baik. Tentu kami ucapkan terimakasih kepada Gubernur, Kapolda dan semua pihak yang terus mendukung," sampainya.

Di sisi lain, Dedy berharap agar masyarakat Kota Bengkulu bisa bersama-sama menjadikan Pantai Panjang sebagai wisata yang ramah, dan aman saat dikunjungi oleh wisatawan.

"Untuk masyarakat, kita jaga sama-sama baik kebersihan, keamanan dan kenyamanan.

BACA JUGA:Penerbitan Sertifikat Mess Pemda Lebong di Bandung Belum Juga Tuntas

BACA JUGA: Salurkan Bantuan dan Dirikan Dapur Umum untuk Korban Kebakaran di Seluma

Karena jika semua sudah berbenah maka kedepan pasti akan menghasilkan yang terbaik," demikian Dedy.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan