RSUD Lebong Dibebankan Target PAD Rp 29 Miliar, Monginsidi: Target PADTerbesar Dibanding OPD Lain

Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Lebong dibebankan target Pendapatan Asli Daerah (PAD) Rp 29 Miliar di Tahun ini.--

LEBONG, KORANRB.ID - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Lebong dibebankan target Pendapatan Asli Daerah (PAD) Rp 29 Miliar di Tahun ini.

Kepal Bidang Pendapatan, Badan Keuangan Daerah (BKD) Lebong, Monginsidi, mengatakan secara ke seluruh target PAD di Kabupten Lebong Tahun ini Rp66 miliar.

“Target PAD terbesar dibebankan kepada RSUD Lebong,” kata Monginsidi.

Lanjutnya, selain dari kesehatan, target PAD ini akan dicapai dari beberapa item, meliputi dari hasil pengelolaan kekayaan daerah yang dipisahkan Rp 2,6 miliar. 

BACA JUGA:Logistik PSU Bengkulu Selatan Didistribusikan ke Seluruh TPS

Dari sektor PAD lain-lain yang sah, Pemkab Lebong menargetkan penerimaan sebesar Rp 18 miliar.

Monginsidi meyakini, target PAD yang ditetapkan akan tercapai. Target ini ditetapkan berdasarkan perhitungan dengan kondisi di Kabupaten Lebong.

Ia berharap semua OPD dapat bekerjasama untuk mengejar target yang sudah diberikan.

“Kami yakin target ini bisa tercapai. Karena ini merupakan tanggungjawab bersama semua OPD. Apalagi, masing-masing OPD sudah dibebankan targetnya masing-masing,” tuturnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan