Mulai Dibuka Hari Ini, Dapatkan Sembako Harga Miring di Pasar Murah

PASAR: Bupati Nata saat menggelar Sidak ke Pasar Kepahiang belum lama ini. Mulai hari ini, Pemkab menggelar Pasar murah.--HERU/RB

KEPAHIANG, KORANRB.ID - Pasar murah Kabupaten Kepahiang mulai dibuka hari ini, Senin 17 Maret 2025 pagi.

Diagendakan pembukaan pasar murah langsung dilakukan Bupati Kepahiang, H. Zurdi Nata, SIP di halaman Mall Pelayanan Publik (MPP) atau gedung eks RSUD Kepahiang.

Sesuai dengan agenda, hingga 4 hari ke depan pasar murah di halaman gedung MPP dibuka untuk masyarakat di Kecamatan Kepahiang. 

Plt. Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi dan UKM Kabupaten Kepahiang, Herman Zamhari saat diwawancarai Minggu, 16 Maret 2025 menerangkan selain di Kecamatan Kepahiang, lokasi pasar murah juga digelar pada dua kecamatan lainnya. 

BACA JUGA:Lubang Jalan di Tengah Kota Kepahiang Makin Menganga

"Mulai besok (hari ini,red), pasar murah dibuka untuk masyarakat Kecamatan Kepahiang," kata Herman. 

Di Kecamatan Kepahiang, pasar murah berlangsung selama 4 hari mulai Senin 17 - Kamis 20 Maret 2025. 

Sedangkan di dua lokasi lainnya, yakni di Kecamatan Ujan Mas berlangsung selama 3 hari mulai Selasa 18 - Kamis 20 Maret 2025  di kantor camat Ujan Mas. 

Serta di Kecamatan Bermani Iilir pasar murah berlangsung selama 2 hari mulai, Selasa 18 - Rabu 19 Maret 2025. 

BACA JUGA:Jelang Idul Fitri, Bupati Bengkulu Utara Arie Pastikan Warga dapat Sembako Murah

"Pasar murah kita laksanakan juga di Ujan Mas dan Bermani Ilir.

Untuk waktu pelaksanaannya, banyak pertimbangan kita ambil.

Seperti di Bermani Ilir, kita ambil di waktu yang berbarengan dengan pekan di sana," beber Herman. 

Tanpa menetapkan aturan berbelit, dirinya mempersilahkan masyarakat Kabupaten Kepahiang mendatangi pasar murah yang menawarkan harga miring. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan