Dewan Dorong Penanganan Masalah Listrik di Bengkulu Utara

Anggota Komisi III DPRD Bengkulu Utara Hermedi Rian--shandy/rb

KORANRB.ID - Permasalahan listrik di Bengkulu Utara masih menjadi keluhan masyarakat, terutama di desa-desa.

Pemadaman listrik kerap kali masih menjadi masalah serius di masyarakat lantaran terjadi hampir setiap hari.

Hal nini mengganggu aktivitas masyarakat terutama di jam-jam sibuk bahkan terjadi lebih dari satu jam. 

Anggota Komisi III DPRD Bengkulu Utara Hermedi Rian, SM mendorong pemerintah untuk berkoordinasi dengan PLN terkait permasalahan listrik tersebut.

BACA JUGA:Bupati dan Wabup Mukomuko Sidak RSUD, Listrik PLN Tak Stabil Jadi Keluhan

BACA JUGA:Dewan Minta Persiapkan Peraturan Daerah Penyesuaian Undang-Undang Desa

Apalagi wilayah Bengkulu Utara saat ini jaringan listrik masih berasal dari tiga lokasi yaitu dari Gardu induk Kota Bengkulu, dari Kabupaten Lebong dan dari Mukomuko. 

“Permasalahan listrik ini sangat serrius karena terkait dengan aktivitas masyarakat dan tentunya sangat mersahkan masyarakat jika pelayanan listrik tidak prima,” terangnya. 

Ia juga meminta PLN memiliki langkah konkret terkait penyelesaian masalah listrik di Bengkulu Utara.

Apalagi di Bengkulu Utara sudah dibangun gardu induk di Desa Lubuk Gedang Lais yang diharapkannya bisa maksimal digunakan untuk pasokan arus listrik di Bengkulu Utara.

BACA JUGA:Cuaca Ekstrem, Dewan Bengkulu Utara Minta Pemda Siaga Terjadi Bencana

BACA JUGA:3.368 Warga Miskin Terima Jamkes Baru dari Kemensos

“Masalah listrik ini sangat penting, karena saat pemadaman terjadi maka aktivitas masyarakat sangat terganggu,” terangnya.

Ia juga menilai pemadaman listrik yang terjadi juga sangat merugikan masyarakat secara langsung. Hal ini karena kerusakan yang ditimbulkan pada alat-alat elkektronik masyarakat. 

“Sehingga kerugian yang timbul sangat besar. Maka harus ada langkah konkrit dari PLN dalam menyelesaikan masalah listrik ini sehingga masyarakat bisa mendapatkan pelayanan listrik yang maksimal,” terangnya. 

Pemda Bengkulu Utara dan DPRD beberapa tahun lalu juga sempat berusaha melakukan penanganan masalah listrik ini hingga ke kantor PLN Sumatera Bagian Selatan di Kota Palembang. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan