Jadwalkan Musrenbang Kabupaten, Ini Usulan Prioritas di Tingkat Kecamatan

SAMPAIKAN: Kepala Bapperinda Kaur sampaikan hasil rekapan Musrenbangcam.-- RUSMANAFRIZAL/RB
BINTUHAN, KORANRB.ID - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kaur melalui Badan Perencanaan Pembangunan Riset dan Inovasi Daerah (Bapperinda) Kaur, telah selesai melakukan rekapitulasi dan pembahasan terkait hasil Musyawarah Rencana Pembangunan Kecamatan (Musrenbangcam) Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) untuk tahun 2026 mendatang.
Dari rekapitulasi dan pembahasan tersebut, tim telah menyimpulkan apa saja usulan yang akan dibawa ke Musrebang tingkat Kabupaten yang saat ini masih dijadwalkan.
Pada musrenbag tingkat Kabupaten ini nanti, akan ditetapkan apa saja kegiatan yang memang harus menjadi prioritas untuk pembangunan di tahun 2026 mendatang.
BACA JUGA:Tanggal 6 Maret Ditutup, Baru 70 Pendaftar Tes Masuk Polri
Pada usulan setiap desa di Musrenbangcam, tim menyimpulkan rata-rata usulan yang disampaikan adalah tentang pembangunan infrastruktur, mulai dari jalan, irigasi, dan semua pembangunan yang bersentuhan langsung dengan masyarakat.
Untuk itu pada tahun 2026 nanti, semua program dari pusat itu memang akan betul-betul disinkronkan dengan RPJMD.
"Terkait dengan Musrenbangcam, kita telah selesai rekapitulasi dan pembahasan sedang penjadwalan tingkat Kabupaten," ucap Kepala Bapperinda Kaur Dr. Ir. Hifthario Syahputra, ST, M.Si.
BACA JUGA:Program 100 Hari Kerja Bupati, MPP Bakal Dipindahkan ke Kantor Dispora
Disampaikanya, hasil Musrenbang ini nanti juga akan disampaikan langsung kepada Bupati Kaur.
Untuk menyelaraskan pada program mereka di tahun 2026 mendatang.
Kemungkinan dalam waktu dekat ini, Pemkab Kaur akan segera melaksanakan Musrenbang tingkat Kabupaten menunggu perintah dan jadwal dari Bupati Kaur.
"Jadwal tingkat Kabupaten, kemungkinan dalam waktu dekat ini.
Kita sedang menyelaraskan waktu supaya tidak bertabrakan," terangnya.