Seleksi Kompetensi PPPK Tahap 2 Akan Berlangsung April-Mei 2025

PERIKSA: Peserta PPPK tahap 1 saat dicek administrasi sebelum mengikuti seleksi kompetensi di UPT. BKN Bengkulu waktu lalu.-foto: dok/koranrb.id-
KORANRB.ID - Badan Kepegawaian, Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Rejang Lebong akan menggelar seleksi kompetensi (Selkom) untuk calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahap 2 Tahun Anggaran 2024 pada 17 April – 16 Mei 2025.
Hal itu mengacu pada panduan dan tahapan yang ditetapkan oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN) Republik Indonesia.
Kepala Bidang (Kabid) Pengembangan Sumber Daya Manusia (PSDM) BKPSDM Rejang Lebong, Dheni Rizkiansyah, SH menjelaskan pelaksanaan seleksi kompetensi ini merupakan bagian dari proses rekrutmen PPPK yang bertujuan untuk memenuhi kebutuhan tenaga kerja profesional di instansi pemerintah daerah.
“Kami telah berkoordinasi dengan BKN RI untuk memastikan seluruh tahapan seleksi sesuai dengan prosedur dan regulasi yang berlaku,” jelas Dheni, Selasa, 25 Februari 2025.
BACA JUGA:Bulog Akan Gelar Pasar Murah, Kerja Sama dengan Kantor Pos
BACA JUGA:Hari Libur, Warga Bisa Pinjam Mobnas Bupati dan Wabup Rejang Lebong
Dheni mengatakan, seleksi kompetensi akan menguji kompetensi teknis dan nonteknis peserta sesuai dengan formasi yang dibutuhkan. Pelaksanaan tes dilakukan dengan menggunakan metode Computer Asisted Test (CAT), untuk memastikan aksesibilitas bagi seluruh peserta.
BKPSDM juga telah menyiapkan tim teknis dan pengawas untuk memantau jalannya seleksi agar berlangsung adil dan transparan.
“Kami mengimbau peserta untuk mempersiapkan diri dengan baik, termasuk memastikan perangkat dan koneksi internet yang stabil bagi yang mengikuti tes secara daring,” tambah Dheni
Selain itu, BKPSDM telah menyediakan layanan helpdesk untuk membantu peserta menghadapi kendala teknis sebelum seleksi berlangsung.
BACA JUGA:Gaji Kades dan Perangkat Kabarnya Ikut Dipotong, Terdampak Efisiensi Anggaran
BACA JUGA:Bangun Masjid Akbar Butuh Anggaran Rp50 Miliar, Pembangunan Dilakukan Bertahap
Informasi terkait jadwal, lokasi, dan tata cara pelaksanaan seleksi kompetensi tahap 2 dapat diakses melalui laman resmi BKPSDM Rejang Lebong.
"Dengan mengikuti panduan BKN RI, BKPSDM berkomitmen untuk melaksanakan seleksi secara profesional guna mendapatkan SDM yang kompeten dan berkualitas," beber Dheni.