Pasca Dilantik, Wabup Seluma Langsung 'Periksa' Rumah Dinas Bupati

Pasca dilantik pada pekan lalu, Wakil Bupati Seluma, Drs. H. Gustianto pada Senin siang 24 Februari 2025 melakukan pemeriksaan rumah dinas Bupati Seluma--Zulkarnain Wijaya
SELUMA, KORANRB.ID - Pasca dilantik pada pekan lalu, Wakil Bupati Seluma, Drs. H. Gustianto pada Senin siang 24 Februari 2025 melakukan pemeriksaan rumah dinas Bupati Seluma bersama tim aset Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seluma.
Disampaikannya bahwa kedatangan mereka untuk memastikan jumlah aset tidak bergerak milik Bupati Seluma yang nantinya akan difungsikan oleh Bupati Teddy Rahman, SE, MM setelah nantinya menyelesaikan orientasi di AKMIL Magelang.
Dari pantauan RB dilokasi, terlihat Wabup memasuki setiap ruangan yang ada dirumah dinas Bupati, guna memastikan apakah masih layak digunakan atau harus dilakukan pergantian / perbaikan.
"Beberapa ruangan sudah kita periksa dan jumlah asetnya masih dalam proses pendataan, tadi saya juga telah berpesan kepada staff agar rumah dinas ini segera di tata lebih baik dan perbaiki, karena anggarannya juga tersedia.
BACA JUGA:Wabup Mukomuko Siap Jalankan Rekomendasi Pemprov Terkait Dunia Pendidikan
BACA JUGA:Terbukti Korupsi, Segini Vonis untuk 7 Terdakwa Korupsi Proyek Pasar Inpres Kaur
Sehingga nantinya saat Bupati tiba semuanya sudah dalam kondisi siap digunakan,"tegas Wabup
Saat ini Pemkab Seluma juga tengah menyusun agenda penyambutan dan serah terima jabatan Bupati Seluma, dari Erwin Octavian, SE kepada Teddy Rahman, SE, MM.
Informasinya, pembahasan teknis mulai dilakukan pada pekan ini.
Adapun pembahasan akan dipimpin oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Seluma, H. Hadianto, SE, M. Si selaku ketua tim kerja.
Sementara itu saat ini, Bupati Teddy Rahman masih mengikuti orientasi kepala daerah atau retreat di AKMIL Magelang, Jawa Tengah.
Kegiatan ini berlangsung selama delapan hari, mulai 21 hingga 28 Februari 2025, dan menjadi langkah awal bagi Teddy untuk mempersiapkan diri menjalankan roda pemerintahan di Kabupaten Seluma.
Bupati Teddy berharap orientasi ini dapat memberikan inspirasi serta bekal yang berguna untuk mewujudkan visi Seluma EMAS (Elok, Maju, Adil, Sejahtera). Menurutnya, orientasi ini adalah langkah penting untuk memastikan kepemimpinan yang cerdas dan lugas.