BENGKULU, KORANRB.ID- Galata Kulesi adalah salah satu ikon bersejarah Istanbul yang menarik perhatian banyak pengunjung.
Adapun menara ini dibangun pada tahun 1348 oleh Genoa sebagai bagian dari benteng yang lebih besar dan berfungsi sebagai menara pengawas.
Dimana, selama berabad-abad, Galata Kulesi telah mengalami berbagai perubahan, termasuk digunakan sebagai penjara dan tempat observasi.
Dengan ketinggian hampir 67 meter, pengunjung dapat naik ke puncak menara untuk menikmati pemandangan spektakuler Kota Istanbul.
BACA JUGA:Mengapa Ketupat Identik dengan Lebaran? Berikut 2 Fakta Sejarahnya!
Galata Kulesi juga sering menjadi lokasi acara budaya dan seni, menambah daya tariknya sebagai destinasi wisata.
Yuk, simak 7 fakta sejarah menara galata, yang telah dirangkum koranrb.id, berikut ini:
1. Awalnya berupa menara kayu yang dibangun Kaisar Bizantium abad ke-6
Dikutip dari laman Britannica, menara Galata, yang awalnya dikenal sebagai Magalos Pyrgos, memiliki sejarah yang kaya dan penting dalam konteks pertahanan Kota Konstantinopel.
BACA JUGA:Menilik 5 Fakta Sejarah Lebaran atau Idul Fitri
Setelah kehancuran menara kayu tersebut pada tahun 1204, menara ini dibangun kembali dengan bahan yang lebih tahan lama.
Pada abad ke-14, menara Galata diperkuat dan direnovasi oleh Genoa, yang menguasai wilayah tersebut pada saat itu.
Menara Galata yang kita kenal sekarang adalah struktur batu yang dibangun pada tahun 1348 dan memiliki tinggi sekitar 66,9 meter.
Seiring dengan berjalannya waktu, Menara Galata telah mengalami berbagai perubahan dan restorasi.