KORANRB.ID - Saat ini Bengkulu Utara sudah dipimpin oleh Bupati dan Wakil Bupati Baru Arie Septia Adinata dan Sumarno sebagai wakil Bupati.
Meskipun Arie belum mulai bertugas langsung lantaran masih mengikuti orientasi di Akmil Magelang.
Namun keyakinan bahwa pasangan Arie-Sumarno akan membawa kemajuan positif bagi Bengkulu Utara sangat diyakini masyarakat, termasuk oleh DPRD Bengkulu Utara.
Anggota DPRD Bengkulu Utara Yos Sudarso meyakini jika akan ada perubahan besar pembangunan ke arah yang lebih baik lagi. Apalagi jika melihat visi dan misi atau target pembangunan yang akan dilaksanakan oleh Bupati Arie dan Wakil Bupati Sumarno.
BACA JUGA:Sosialisasi 'Terbatas', Sejumlah Catatan Pilkada Kepahiang 2024
“Kita optimis dan akan terus memberikan dukungan pada Bupati dan Wakil BUapti dalam mengisi pemabangunan Bengkulu Utara,” terangnya.
Anggota DPRD Bengkulu Utara ini juga mengaku sudah banyak berbincang dengan Arie pada saat pencalonan.
Maklum, Arie memang didukung oleh seluruh partai politik yang duduk di parlemen.
Ia juga menyampaikan salah satu harapannya adalah pembangunan infrastruktur kawasan perkotaan tertuama Kota Arga Makmur sebagai Ibukota Kabupaten Bengkulu Utara.
BACA JUGA:Bulan Ramadan, Polisi Gelar Razia Pekat
BACA JUGA:Ketua DPRD Bengkulu Utara Minta Pemda Terus Cegah Alih Fungsi Lahan Pertanian
Infrastruktur kawasan Kota Arga Makmur dinilainya masih banyak membutuhkan pembangunan dalam skala besar. Hal ini sangat penting mengingat Kota Arga Makmur adalah icon Bengkulu Utara yang menjadi sorotan semua orang tertuama masyarakat yang sengaja datang dan berkunjung ke Bengkulu Utara.
“Tentunya sangat kita sayangkan jika kondisi infrastruktur dalam Kota Arga Makmur masih kurang, maka kami yakin di tangan Bupati Arie sebagaimana diskusi panjang selama ini, pembangunan infrastruktur perkotaan menjadi salah satu prioritas,” tertangnya.
Ia menerangkan peningkatan kualitas infrastruktur juga kecamatan Kota Arga Makmur dan desa-desa penyangga Kota arga Makmur harus menjadi prioritas. Bukan hanya infrastruktur jalan, namun berbagai fasiltias seperti lampu jalan dan fasilitas lainnya juga harus dilengkapi.