Percepatan Revitalisasi Taman Remaja, Pemprov Gandeng HIPMI

TINJAU: Gubernur Helmi pada saat melakukan peninjauan Kawasan Taman Remaja beberapa waktu lalu.--IST/RB

BENGKULU, KORANRB.ID – Revitaliasi kawasan Taman Remaja membutuhkan anggaran Rp29 miliar. Untuk itu Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu menggandeng pihak ketiga.

Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penata Ruang (PUPR) Provinsi Bengkulu, Tejo Suroso, ST, M.Si. 

Ia menerangakan bahwa hingga saat ini Pemprov Bengkulu masih mengkaji ulang rencana penataan kawasan Taman Remaja tersebut.

”Jadi nanti pengelolaan Taman Remaja akan bekerjasama dengan pihak ketiga, dalam hal ini tim dari HIPMI (Himpunan Pengusaha Muda Indonesia, red).

BACA JUGA: PT. Pelindo Targetkan Akhir Mei Pelabuhan Pulau Baai Kembali Normal

Sekarang kami masih bicarakan kedepannya seperti apa,” ungkap Tejo.

Lanjut Tejo pihaknya telah melakukan perencanaan untuk penataan kawasan Taman Remaja.

Namun karena dibutuhkan anggaran yang sangat besar, dan saat ini anggaran masih diprioritaskan untuk infrastruktur jalan, maka pihaknya membuka peluang kerja sama dengan pihak swasta untuk mengelola taman tersebut.

Dari segi penganggaran, revitalisasi tersebut setidaknya membutuhkan anggaran sekitar Rp29 miliar.

BACA JUGA:Mangkir, Panja PAD DPRD Seluma Rekom Tutup Sementara Tambak Udang PT MTS

Jumlah tersebut sangat berat untuk ditanggung dengan keuangan daerah yang saat ini masih banyak program prioritas lainnya yang perlu dijalankan. 

“Butuh sekitar Rp29 miliar, dan HIPMI sanggup sekitar Rp10 miliar untuk menata dan mengelolanya.

Tapi ini masih kita bicarakan,” ungkap Tejo.

Tejo menjelaskan Gubernur Bengkulu, H. Helmi Hasan, SE menginginkan adanya perubahan secara menyeluruh terhadap kawasan Taman Remaja tersebut, serta ditargetkan sudah dapat dimanfaatkan oleh masyarakat di 2025 ini. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan