Terancam Punah! Berikut 4 Fakta Unik House Sparrow, Jenis Burung Pipit

House Sparrow. Foto: Ilustrasi/ fran/ meta ai/ koranrb.id--
BACA JUGA:Punya Bulu Berkilau! Berikut 5 Fakta Unik Burung Jacamar, Pemburu Serangga
Kemampuan house sparrow untuk beradaptasi dengan lingkungan sekitar dan memanfaatkan sumber makanan yang tersedia.
House sparrow tidak dikenal sebagai burung migran yang jauh.
Burung ini lebih suka tinggal di area yang sama dan melakukan perjalanan pendek untuk mencari makanan atau tempat berteduh.
Hal ini membuat house sparrow mudah ditemukan di banyak tempat di seluruh dunia, terutama di daerah yang memiliki aktivitas manusia yang tinggi.
BACA JUGA:Punya Sumber Nektar Favorit! Berikut 4 Fakta Unik Burung Green breasted Mango
Secara keseluruhan, house sparrow adalah contoh burung yang sangat adaptif dan sosial.
3. House sparrow, terancam punah
Dikutip dari laman The Guardian, house sparrow berasal dari Eropa, Asia dan Afrika Utara, burung ini telah berhasil beradaptasi dan menyebar ke berbagai belahan dunia, kecuali Antartika.
Adapun pengenalan house sparrow ke Amerika Utara pada tahun 1851 menandai langkah penting dalam persebaran burung ini.
BACA JUGA:Indikator Kesehatan Hutan! Berikut 6 Fakta Unik Burung Pelatuk Tutul Tengah
Walaupun house sparrow tergolong umum dan mudah ditemukan di banyak tempat, terdapat beberapa populasi mengalami penurunan yang signifikan.
Dimana, penurunan tersebut disebabkan oleh berbagai faktor, termasuk perubahan dalam praktik pertanian yang mengurangi habitat dan sumber makanan house sparrow.
4. House sparrow bertelur lebih dari tiga kali dalam setahun
Dikutip dari laman Animalia, house sparrow dikenal sebagai salah satu spesies burung yang memiliki kemampuan reproduksi yang tinggi.