Bupati Arie Temui Warga Miskin dan Penyandang Disabilitas

KUNJUNGAN: Bupati Arie saat menanyakan kondisi salah seorang warga Bengkulu Utara penyandang disabilitas.--Foto: Tri Shandy.Koranrb.Id

ARGA MAKMUR,KORANRB.ID – Bupati Bengkulu Utara, Arie Septia Adinata, SE, M.Ap, turun langsung menemui warga yang kurang beruntung atau tak mampu. 

Bupati Arie dalam kunjungannya menemui warga Bengkulu Utara, kali ini memang lebih memperhatikan warga miskin dan penyandang disabilitas yang membutuhkan bantuan dari pemerintah. Ini salah satu bagian dari program prioritas 100 hari kerja Bupati dan Wabup Bengkulu Utara.

Ada 2 warga yang dikunjungi Bupati Arie kemarin, yakni Neli warga Perumnas Lama Kecamatan Arga Makmur yang tercatat sebagai penyandang disabilitas dengan kondisi keterbatasan berbicara, mendengar dan tidak bisa melihat. 

Satu lagi, Bupati Arie ke kediaman Pardisi di Desa Rama Agung Kecamatan Arga Makmur yang merupakan penyandang tuna netra. 

Aire menyampaikan kedatangannya untuk melihat langsung kondisi masyarakat, terutama penyandang disabilitas.

BACA JUGA:DPRD Bengkulu Utara Minta Pemda Terus Sisir Penerima Bansos Agar Tepat Sasaran

BACA JUGA:DPRD Bengkulu Utara Dorong Perjuangkan Jalan Lintas Antar Kecamatan

Sehingga ia bisa mengetahui langsung bagaimana kondisi masyarakat tersebut termasuk dalam penanganan masalah kesehatan. 

“Maka saya datang langsung dan mengajak kepala OPD terkait, sehingga kami akan mengambil langkah langsung dalam menangani permasalahan dihadapi masyarakat tersebut,” terangnya. 

Dalam kesempatan ini, Arie juga menyerahkan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan, terutama pangan dan tambahan gizi warga tersebut. 

Penanganan warga miskin dan penyandang disabilitas oleh Pemkab Bengkulu Utara akan dilakukan secara berkelanjutan. 

“Bantuan yang diberikan ini bukan hanya satu kali ini saja, namun berkelanjutan. Begitupun kondisi saudara kita ini akan terus dipantau, mudah-mudahan bisa sembuh kembali,” ucapnya.

BACA JUGA:Dukung Program Bengkulu Utara Bersih, Jadi Sumber Masukan Bagi Desa

BACA JUGA:Datangi Desa Bukit Makmur, Ketua DPRD dan Bupati Disambut Warga

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan