Bulan Ramadan, Polres Kaur Gencar Lakukan Pengecekan Harga Kebutuhan Pokok!

Tim Polres Kaur saat melakukan pemeriksaan bahan kebutuhan pokok--Rusman Aprizal/RB

Terpisah, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kaur dalam waktu dekat ini akan menggelar kegiatan operasi pasar murah, di 15 kecamatan se Kabupaten Kaur.

Hal ini dilakukan guna untuk memastikan, stabilitas harga bahan pokok selama bulan ramadan hingga hari raya Idul Fitri mendatang. 

BACA JUGA:Bisa Mengembangkan Pertanian! Berikut 5 Fakta Unik Dusky Farmerfish

BACA JUGA: 4 ASN Pemkab Kepahiang Direkom Pecat, Terbukti Langgar PP 94 Tahun 2021

Kegiatan pasar murah ini akan dilaksanakan Pemkab Kaur melalui  Bagian Ekonomi dan Sumber Daya Alam (SDA) Setda Kaur.

Yang mana direncanakan, perdana akan dilakukan pada tanggal 10 Februari mendatang di Kecamatan Kaur Selatan di buka langsung oleh Bupati Kaur Gusril Pausi S.Sos M.A.P. 

"Rencana pasar murah akan dilaksanakan pada tanggal 10 mendatang, sesuai dengan SE dari Gubernur. Kita telah selesai menyiapkan segala sesuatunya, hanya tinggal menunggu persetujuan dari Bupati," kata  Kabag Ekonomi SDA Setda Kaur, Erni Salbiah S. Sos

Erni mengungkapkan, ada banyak sekali jenis bahan pokok yang akan di jual oleh Pemkab Kaur dengan harga 20 persen lebih murah dibandingkan dengan harga di pasaran.

Diantaranya adalah gula pasir dengan harga Rp 15 ribu per kg, terigu segitiga Rp 10 ribu per kg, sagu Rp 7 ribu per Kg, palmia Rp 6 ribu, minyak goreng Rp 16 ribu, telur Rp 48 ribu per karpet, susu Rp 14 ribu per kaleng telur dan lainnya. Barang dijual lebih murah dari harga pasaran karena ada subsidinya.

BACA JUGA:Pasangan Suryatati-Ii Sumirat Menguat Untuk PSU Pilkada Bengkulu Selatan

BACA JUGA:Mayat Pria dekat SDN 75 Kota Bengkulu Ternyata Warga Panorama, Ini Kesaksian Warga Sekitar TKP

Tentunya pasar murah tersebut hampir selalu digelar setiap tahun dapat sedikit banyak bisa membantu warga kurang mampu dalam membeli beragam kebutuhan pokok dengan harga murah.

"Ada banyak sekali bahan pokok yang akan kita jual, dengan harga yang lebih murah dengan harga di pasaran," ungkapnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan