Langsung Tancap Gas, Bupati Kepahiang Nata Perintahkan Ini ke OPD

Perdana, Bupati Kepahiang H. Zurdi Nata, SIP - Wabup IR. Abdul Hafiz, M.Si menghadiri Paripurna DPRD Kepahiang, Senin 3 Maret 2024. --Heru/RB
Mewakili gubernur Bengkulu, hadir Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Provinsi Bengkulu, Drs. Khairil Anwar, M.Si.
Dalam kesempatan ini, mantan Bupati Hidayatullah Sjahid menyampaikan pamit dan mohon diri.
BACA JUGA:Rumah Makan Boleh Buka, Hiburan Malam Wajib Tutup
BACA JUGA:Tahun Ini, Lebong Dapat 3.933 Ton Pupuk Subsidi
"Pada kesempatan yang baik ini, dengan segala kerendahan hati, saya mohon diri dan mohon pamit kepada jajaran Pemerintah Kabupaten Kepahiang, Forkopimda, Anggota DPRD yang terhormat, tokoh agama, dan tokoh adat, serta seluruh masyarakat Kabupaten Kepahiang yang saya hormati dan cintai, di mana pun berada.
Tibalah saatnya saya mengakhiri pengabdian saya di Kabupaten Kepahiang hampir 12 tahun saya mengabdi di Kabupaten Kepahiang.
Sejak saya ditugaskan sebagai penjabat (caretaker) Bupati Kepahiang (2004-2005), Bupati Kepahiang periode I (2016-2021), dan Bupati Kepahiang periode II (2021-2025)," sampai Hidayat dalam pidatonya.