Kerja Sama Warga dan Prajurit TNI, Pekerjaan Ringan dan Cepat

GOTONG ROYONG: warga bersama Prajurit TNI sedang gotong royong memasang gorong-gorong.--WEST JER TOURINDO/RB

BENGKULU, KORANRB.ID – Warga dan prajurit TNI bergotong royong memasang gorong-gorong di jalan penghubung Desa Tengah Padang dan Jayakarta, Kabupaten Bengkulu Tengah.

Kegiatan ini dalam rangka TMMD 123 Kodim 0407/Bengkulu.

Dalam kesempatan tersebut terlihat warga yang sama-sama membantu untuk kemajuan desa mereka sendiri dan sebagai simbol kebersamaan TNI bersama warga desa.

Disampaikan Sadi (40) warga Tengah Padang, agenda TMMD ini disambut baik masyarakat.

BACA JUGA:Paripurna HUT Mukomuko ke-22, Unsur Pimpinan Ajak Sinergi Bangun Daerah

Bahkan masyarakat saling membantu dalam pembangunan pada momen TMMD ke 123.

Lebih lagi antusias warga sangat terasa, sebab mereka dengan terkawal secara rapi ikut membantu para prajurit satgas TMMD.

"Kami berterimakasih atas bantuan para prajurit yang telah membangun akses jalan kami.

Seperti hari ini kami bersama memasang gorong-gorong di jalan akses penghubung desa," ungkap Sadi.

BACA JUGA:Aksi Indonesia Gelap di Bengkulu Ricuh, Massa Aksi Duduki Gedung DPRD Provinsi Bengkulu

Sementara itu untuk progres jalan saat ini sudah dilakukan pelebaran.

Namun masih ada beberapa titik yang harus diratakan karena tanjakan masih terlalu tinggi.

"Kalau jalan saat ini sudah ditembuskan ke Desa Jayakarta namun masih dalam keadaan pengerukan kasar.

Untuk pelebaran masih harus dilakukan sebab untuk target 8 meter masih kurang.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan