Bagaikan Warna Pelangi! Berikut 5 Fakta Unik Kupu-kupu Swallowtail
Kupu-kupu Swallowtail. Foto: Ilustrasi/ fran/ ai creator/ koranrb.id--
BENGKULU, KORANRB.ID- Kupu-kupu swallowtail, termasuk dalam famili Papilionidae, memiliki daya tarik tersendiri bagi para pengamat dan peneliti.
Dengan lebih dari 550 jenis yang tersebar di seluruh dunia, kupu-kupu swallowtail bisa ditemukan di berbagai habitat, mulai dari hutan hujan tropis hingga daerah pegunungan yang lebih dingin.
Ciri khas dari kupu-kupu swallowtail adalah bentuk sayapnya yang lebar dan sering kali memiliki pola warna yang mencolok.
Kupu-kupu Swallowtail mempunyai kombinasi warna cerah seperti kuning, biru dan hitam.
Terdapat beberapa jenis juga memiliki "ekor" di ujung sayap belakangnya, yang memberikan penampilan yang unik dan menarik.
BACA JUGA:Kamu Pernah Lihat? Berikut 5 Kupu-kupu Biru Cantik yang Ada di Indonesia
Larva kupu-kupu swallowtail, sering disebut sebagai ulat, biasanya memiliki warna yang mencolok dan terkadang menyerupai ular untuk menghindari predator.
Kupu-kupu Swallowtail juga memiliki kelenjar yang bisa mengeluarkan zat berbau tidak sedap sebagai mekanisme pertahanan.
Adapun makanan utama larva ini adalah daun dari berbagai jenis tanaman, termasuk tanaman dari keluarga citrus dan beberapa spesies tanaman lainnya.
Oleh karena keindahan dan keunikannya, maka kupu-kupu swallowtail sering menjadi subjek penelitian dalam bidang biologi, ekologi dan konservasi.
Kamu penasaran?
BACA JUGA:Ragam Corak Kupu-Kupu! Berikut 5 Fakta Ilmiahnya
Yuk, simak 5 fakta unik kupu-kupu swallowtail, yang telah dirangkum koranrb.id, berikut ini:
1. Salah satu kupu-kupu paling terkenal di dunia