Rp900 Juta Honor Imam Masjid dan Tokoh Agama: Bupati Arie Sukses Turun DBD

Sabtu 19 Apr 2025 - 21:58 WIB
Reporter : Tri Shandy Ramadani
Editor : Patris Muwardi

ARGA MAKMUR,KORANRB.ID – Pemkab Bengkulu Utara tahun ini tetap mengalokasikan dana untuk honor imam masjid dan tokoh lintas agama di Bengkulu Utara. 

Telah disiapkan anggaran Rp900 juta dalam APBD Tahun Anggaran 2025 Bengkulu Utara. Sebagaimana disampaikan langsung Bupati Bengkulu Utara Arie Septia Adinata, SE, M.Ap.

Dia menerangkan, di masa kepemimpinannya menargetkan pembangunan Bengkulu Utara yang menyeluruh. 

Sehingga bukan hanya pembangunan fisik berupa infrastruktur, tetapi juga layanan pada masyarakat. Dan tak kalah pentingnya, pembangunan sumberdaya manusia. 

“Maka dalam pembangunan sumberdaya manusia tidak bisa hanya dilakukan pemerintah daerah, namun harus bekerja sama dengan masyarakat, terutama tokoh agama,” katanya. 

Dia menilai honor yang diberikan tersebut sebagai bentuk pengakuan dan ucapan terima kasih dari pemerintah daerah pada tokoh agama. 

Tokoh agama sudah banyak berperan membangun sumberdaya manusia di Bengkulu Utara, terutama dalam menciptakan masyarakat Bengkulu Utara yang religius. 

BACA JUGA: Penyerangan OTD di Jalan MT Haryono, Polisi Amankan Warga Pematang Gubernur, Motif Masih Didalami

BACA JUGA:Terdakwa Korupsi Kades Suro Bali dan Bendahara Nyatakan Tak Sanggup Kembalikan Kerugian Negara Rp496 Juta

Apalagi tokoh-tokoh agama dan imam masjid langsung berada di tengah-tengah masyarakat dan melakukan pembinaan umat. 

“Tugas tokoh agama ini sangat berat dan sangat penting. Dalam melakukan pembangunan tentunya pemerintah daerah bekerja sama dengan semua pihak, terutama tokoh agama,” ujar Arie. 

//Turunkan 70 Persen Kasus DBD

Selain itu, Arie melanjutkan, upaya peningkatan kesehatan masyarakat dengan memaksimalkan kegiatan bersih-bersih lingkungan turut menjadi perhatian serius.

Karena itu, dalam setiap kesempatan kegiatan bersih-bersih lingkungan bersama masyarakat, Bupati Arie beserta jajarannya turun langsung berbaur. 

Hasilnya mulai tampak. Khususnya penyebaran penyakit Deman Berdarah Dengue (DBD). Triwulan pertama tahun ini telah berhasil menurunkan kasus DBD di Bengkulu Utara hingga 70 persen, dibandingkan periode yang sama di tahun 2024.

Kategori :