KORANRB.ID - Tujuh pajabat eselon II eksternal Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu ikuti Uji Kompetensi (Ukom).
Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Dr. H. Herwan Antoni, S. KM, M.Kes, M.Si menerangkan uji kompetensi tersebut dalam rangka mengevaluasi kinerja ASN di lingkungan Pemprov Bengkulu.
“Uji kompetensi ini merupakan salah satu langkah mengevaluasi kinerja dari Pejabat ASN Eselon II di lingkungan Pemprov Bengkulu agar nantinya dapat menyelaraskan dengan Visi-Misi Gubernur Bengkulu H. Helmi Hasan, SE,” terangnya.
Herwan menyebutkan pelaksanaan uji kompetensi tersebut sudah berjalan selama 3 hari, dimulai sejak Senin 13 April 2025 lalu hingga kemarin Rabu, 16 April 2025 menjadi hari ke 3 pelaksanaan Job Fit alias uji kompetensi tersebut.
Ia menjelaskan pada hari ke 3 pelaksanaan uji kompetensi, diikuti sebanyak 7 pejabat ASN eselon II yang berasal dari eksternal Pemprov Bengkulu.
BACA JUGA:Festival Tabut 2025 Lebih Meriah, Gubernur Helmi: Ada Banyak Kejutan, Anggaran Capai Rp1,3 Miliar
BACA JUGA:Bapenda Nonaktifkan 16.766 SPPT PBB-P2 di Kota Bengkulu
Herwan menyebutkan hal tersebut bukanlah hal yang dilarang sebab ke-7 pejabat tersebut dipanggil oleh Gubernur untuk mengikuti uji kompetensi tersebut.
“Tentu Job Fit inikan dipanggil, berbeda dengan Selter (Seleksi Terbuka, red) kalau itukan bisa diumumkan siapapun beloh ikut asalkan memenuhi syarat,” terangnya.
Adapun ke-7 Pejabat ASN Eselon II ekternal Pemprov Bengkulu yang mengkuti uji kompetensi tersebut yakni Sekda Kabupaten Lebong Mustarani Abidin, SH, M.Si, Sekda Kabupaten Seluma H. Hadianto, SE, MM, M.Si, Sekda Kota Bengkulu Ir. Arif Gunadi, M.Si. Kemudian Kepala Dishub Kota Bengkulu Hendri Kurniawan, SE, MM, Kepala Disdik Kota Bengkulu A. Gunawan, Sos, Kepala DPMPTSP Kota Bengkulu Irsan setiawan, SH, MM dan Kepala DLHK Kabupaten Kepahiang, Swifanedi Yusda, S.Hut.
“Ya ini memang salah satunya bekenaan dengan adanya jabatan yang kosong,” sebut Herwan.
Saat ini Pemprov Bengkulu, memiliki 6 jabatan yang kosong dan dijabat oleh pelaksana tugas (PLT) yakni Kepala Dinas Perhubungan, Dinas Ketahanan Pangan, Dinas Sosial, Kepala Biro Umum, Kepala Badan Pendapatan Daerah dan Kepala Biro Administrasi Pembangunan.
BACA JUGA:Sekda Rejang Lebong Minta ASN Bersabar, TPP Dipastikan Cair Minggu Ini
Meskipun demikian Herwan menyebutkan ke-7 Pejabat ASN Eselon II tersebut belum 100 persen dipastikan menduduki struktural jabatan Eselon II di lingkungan Pemprov Bengkulu.