Kamu Berani Uji Nyali? Berikut 4 Rekomendasi Tempat Wisata Angker di Jogja

Minggu 16 Mar 2025 - 17:57 WIB
Reporter : Fran Sinatra
Editor : Fazlul Rahman

BENGKULU, KORANRB.ID- Jogja dikenal dengan keindahan alam dan budayanya.

Namun demikian, di balik pesonanya terdapat beberapa tempat angker yang menyimpan cerita mistis yang menarik untuk dijelajahi. 

Apabila kamu kamu berani, maka kunjungi tempat-tempat tersebut dan rasakan sendiri suasana mistis yang ada. 

Tetapi, selalu ingat untuk menghormati tempat-tempat tersebut dan tidak melakukan hal-hal yang bisa mengganggu ketenangan makhluk halus yang mungkin ada di sana. 

Yuk, simak 4 rekomendasi tempat wisata angker di Jogja, yang telah dirangkum koranrb.id dan dikutip dari laman bacakoran.co, berikut ini:

BACA JUGA:Seram, Ini 8 Tanda ada Kuntilanak disekitarmu

1. Museum Benteng Vredeburg

Museum Benteng Vredeburg di Yogyakarta, dikenal tidak hanya sebagai tempat penyimpanan sejarah, tetapi juga sebagai lokasi yang menyimpan berbagai cerita mistis. 

Bangunan yang dulunya merupakan benteng pertahanan ini memiliki latar belakang sejarah yang kaya.

Hal ini melibatkan banyak prajurit dan peristiwa penting dalam perjuangan kemerdekaan Indonesia.

Cerita-cerita yang beredar di kalangan pengunjung sering kali menambah daya tarik museum ini, terutama bagi mereka yang menyukai pengalaman horor. 

BACA JUGA:Ngeri! Ini 7 Tanda Kuntilanak Ada di Sekitar Kamu, Pernah Alami?

Suara langkah kaki yang terdengar tanpa sosok, bisikan yang samar dan penampakan sosok misterius menjadi bagian dari pengalaman yang tak terlupakan bagi beberapa pengunjung. 

Banyak yang percaya bahwa roh para prajurit yang pernah bertugas di sana masih menjaga tempat tersebut, hal ini menciptakan suasana yang penuh misteri.

Aura sejarah yang kuat, ditambah dengan banyaknya cerita rakyat dan pengalaman pribadi yang dibagikan oleh pengunjung.

Kategori :