Perusahaan Air Minum Kemasan Bertahan, Warga Tetap Pasang Portal Pintu Masuk Karena Ini

Selasa 11 Mar 2025 - 23:27 WIB
Reporter : Heru Pramana Putra
Editor : Patris Muwardi

Sayang, pertemuan yang difasilitasi Ketua DPRD Kepahiang tetap menemui jalan buntu. 

Apa yang disampaikan manajemen perusahaan, tak memberi solusi atas harapan warga selama ini. 

Usai pertemuan, Ketua DPRD Kabupaten Kepahiang Igor Dayefiandro menerangkan akan membawa persoalan yang dialami warga Desa Weskust dan Karang Endah sampai ke tingkat Panitia Khusus (Pansus) DPRD. 

Dari sini nantinya diharapkan akan ada solusi dan titik terang guna memecahkan persoalan yang ada. "Kita akan bentuk Pansus," kata Igor. 

Sebagai wakil rakyat, Igor menegaskan dalam posisi menengahi antara warga dan pihak perusahaan. 

Dirinya tak ingin nantinya ada pihak yang dirugikan, baik dari warga maupun dari perusahaan.

"Jangan pula ada kesan, kita menghambat investasi swasta. Karena kan banyak pekerja di dalamnya. Ini juga harus jadi pertimbangan,’’ sampai Igor usai pertemuan

Kategori :