Gubernur dan Kapolda Bengkulu Dukung Program Asta Cita Presiden

BERSAMA: Gubernur Bengkulu, Helmi Hasan bersama jajaran dan Kapolda Bengkulu, Irjen Pol. Anwar bersama PJU Polda Bengkulu saat berbincang dalam pertemuan silaturahmi kemarin.--IST/RB
BENGKULU, KORANRB.ID - Kapolda Bengkulu, Irjen Pol. Anwar, S.IK menyambut kedatangan Gubernur Bengkulu, Helmi Hasan ke Polda Bengkulu.
Kunjungan gubernur ini dalam bingkai silaturahmi untuk Bengkulu lebih baik lagi.
Pertemuan ini juga mencanangkan komitmen kuat untuk menyukseskan program ketahanan pangan di Provinsi Bengkulu yang sebelumnya telah dilakukan oleh Polda Bengkulu
Irjen Pol. Anwar, menegaskan komitmen jajarannya untuk mendukung program Asta Cita Presiden, termasuk Makan Bergizi Gratis (MBG) dan penanganan masalah sosial lainnya.
Selain itu ketahanan pangan juga menjadi hal yang turut diutamakan pada program yang sedang dijalankan Polri khsususnya di Bengkulu.
“Kita berkomitmen mendukung program pemerintah seperti MBG dan gerakan pangan yang masuk dalam program Asta Cita Presiden Prabowo Subianto,” ungkap Anwar.
Kemudian Kapolda Anwar juga menyoroti pentingnya pemenuhan kebutuhan perumahan bagi masyarakat.
Polda Bengkulu akan bekerja sama dengan pengembang swasta untuk menyediakan perumahan murah.
BACA JUGA:Bupati Rachmat Riyanto Sampaikan Pidato Perdana di Depan Anggota DPRD Bengkulu Tengah
“Sejak awal, Polda Bengkulu beserta jajaran komitmen menyukseskan program-program prioritas pemerintah.
Kami juga akan fokus pada peningkatan kesejahteraan masyarakat, termasuk di bidang perumahan,” ungkap Anwar.
Sementara itu Gubernur Helmi Hasan, SE mengapresiasi inisiatif Kapolda Bengkulu yang telah memulai penanaman jagung Bhayangkara seluas 11 hektare.
“Ini luar biasa.