Jalani Retret di Akmil Magelang, Ini Kesan Pertama Bupati Rejang Lebong M. Fikri

TEGAP: Bupati Rejang Lebong M. Fikri Thobari saat mengikuti agenda retret, kemarin--ABDI/RB

CURUP, KORANRB.ID - Bupati Rejang Lebong M. Fikri Thobari menjalani retret di Akademi Militer (Akmil) Magelang, bersama Kepala Daerah (KDH) se Indonesia.

Acara yang diikuti oleh ratusan kepala daerah se-Indonesia tersebut, bertujuan memperkuat kepemimpinan dan sinergi dalam pemerintahan.

Bupati Fikri berharap program retret ini memberikan banyak manfaat, tidak hanya dalam hal kepemimpinan, tetapi juga dalam membangun jejaring antar kepala daerah. 

“Alhamdulillah hari ini (kemarin, red) kami sudah melaksanakan retret pertama.

BACA JUGA:Disdikbud Kabupaten Lebong Buat Skema Pembelajaran di Bulan Ramadan

Memang belum banyak materi, baru tahap perkenalan sesama kepala daerah.

Tapi luar biasa ini, kami bisa berbagi masukan, yang mana masing-masing daerah yang berbeda-beda dan menambah saudara baru sesama," sampai Fikri melalui seluler, Jumat, 21 Februari 2025.

Bupati Fikri mengatakan, setibanya di Akmil Magelang, ia langsung bergabung dengan para kepala daerah lainnya dalam serangkaian kegiatan retret. 

Program ini diharapkan dapat memberi perspektif baru dalam menghadapi tantangan pembangunan dan pelayanan publik.

BACA JUGA:Selama Libur, Siswa Diminta Belajar Mandiri

"Semoga silaturahmi ini nanti bisa tetap terjalin dan masing-masing kepala daerah punya keinginan menyejahterakan masyarakatnya," kata Fikri.

Lebih lanjut, Fikri mengungkapkan, selain sebagai ajang refleksi, retret ini juga menjadi wadah bertukar gagasan antara kepala daerah. 

Dengan diskusi dan pengalaman bersama, diharapkan lahir inovasi yang dapat diterapkan di masing-masing daerah, demi kemajuan bersama.

"Tentu hal-hal baik akan kita terapkan saat bertugas usai retret ini berlangsung," sampai Fikri.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan