Rasionalisasi Anggaran, Tantangan Semakin Besar Bagi Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Baru

Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu Helmi Hasan-Mian bersama Bupati dan Wakil Bupati dan Walikota dan Wakil Walikota se Provinsi Bengkulu--anto/rb

Gusril juga mengucapkan kepada seluruh Protokoler dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kaur yang selalu setia memberikan support serta fasilitas pelantikan. Baik hujan, panas, tim protokoler terus melakukan pendampingan sehingga semua tahapan persiapan pelantikan bisa dilalui dengan sangat lancar oleh Gusril-Hamid. 

"Fasilitas dari Pemkab Kaur juga sangat luar biasa, terimakasih karena sudah membantu jalannya tahapan Pilkada dengan lancar," sampainya. 

Terpisah, Pemkab juga Kaur memastikan seluruh fasilitas untuk Bupati dan Wakil Bupati terpilih Gusril-Hamid akan terpenuhi pada saat mengemban jabatannya nanti. 

Saat ini Bagian Umum Setda Kaur tengah melakukan segala sesuatu terkait dengan persiapan penyambutan Bupati dan Wakil Bupati terpilih nanti. Bukan cuma pada saat penyambutan, namun pada saat pelantikan nanti Pemkab Kaur bakal memberikan fasilitas terbaik. 

Ada beberapa hal penting yang saat ini masih dalam proses salah satunya adalah rehab kantor atau ruangan Bupati dan Wakil Bupati. Kemudian pengadaan mobil dinas, serta beberapa fasilitas pendukung lainnya. 

"Untuk menyambut Bupati dan Wakil Bupati terpilih, sekarang kita sedang berproses. Kita pastikan nanti, mereka akan mendapatkan fasilitas terbaik sesuai dengan hak mereka, kata Kabag Umum Setda Kaur Alex Septizon MM,. 

Terkait dengan pengadaan mobil dinas dan fasilitas lainnya, saat ini Pemkab Kaur telah menyiapkan anggaran di Platform sebesar kurang lebih Rp 1,8 miliar. Untuk mobil dinas Pemkab Kaur telah bekerjasama dengan Toyota, namun tetap untuk pemilihan jenis masih akan berkoordinasi dengan Bupati dan Wakil Bupati terpilih.

"Total anggaran yang di siapkan Rp 1,8 miliar, namun itu baru di platform bisa saja ada perubahan," ungkapnya.

Teddy Rahman- Gustianto Akan Gelar Silahturahmi Bersama Warga 

 Jika tidak ada halangan pasca dilantik dan menjalani orientasi, Bupati Seluma terpilih, Teddy Rahman, S.E., M.M. dan Wakil Bupati Drs. H. Gustianto berjanji akan turun langsung bersilahturahmi bersama warga Kabupaten Seluma.

Disampaikan Teddy Rahman, ini dilakukan untuk mempersatukan warga Seluma mulai dari Kecamatan Sukaraja hingga Semidang Alas Maras, pasca pesta demokrasi yang baru saja berlangsung, sehingga tidak ada lagi perbedaan ditengah masyarakat.

"Saat ini sudah tidak ada lagi 01 atau 02, semuanya adalah warga Kabupaten Seluma. Insya Allah, setelah seluruh rangkaian pelantikan dan orientasi selesai, kami akan menggelar acara silaturahmi langsung dengan warga Seluma yang kami cintai,"sampai Teddy.

Dari informasi yang dihimpun RB, pada Rabu 19 Februari tampak keduanya menjalani beberapa sesi kegiatan, termasuk melakukan "Long march" dari Monumen Nasional (Monas) menuju Istana Kepresidenan, ini merupakan bagian dari gladi bersih bersama Gubernur/Bupati/Walikota beserta para wakilnya se Indonesia.

Dijelaskan Teddy Rahman, bahwa berdasarkan hasil gladi bersih, diketahui bahwa nantinya para pejabat tingkat pusat beserta tamu undangan dan kepala daerah dan wakil kepala daerah terpilih akan berada didalam satu ruangan saat proses pelantikan, termasuk juga dengan Ketua DPRD tingkat Provinsi / Kota / Kabupaten. Sedangkan untuk istri atau suami kepala daerah dan wakil kepala daerah, akan menyaksikan prosesi ditempat terpisah.

"Gladi bersihnya telah dilakukan, untuk saat ini kita sudah siap untuk mengikuti pelantikan,"imbuh Teddy.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan