Hati-hati! Berikut 5 Ular Kecil yang Harus Diwaspadai

Ular kukri. Foto: Ilustrasi/ fran/ meta ai/ koranrb.id--

Dikutip dari laman jurnal SciELO Brasil, ular karang dikenal juga sebagai coral snake, memiliki beberapa kesamaan dengan ular cabai kecil, terutama dalam hal ukuran dan penampilan. 

Biasanya ular ini memiliki panjang tidak lebih dari 1 meter dan memiliki tubuh yang ramping serta warna yang mencolok, seperti merah, biru dan kuning.

Ciri khas lainnya adalah bisa neurotoksin yang dimilikinya, yang sangat berbahaya dan dapat mengancam nyawa manusia dalam waktu singkat.

Walaupun memiliki bisa yang mematikan, ular karang cenderung bersifat pemalu dan lebih memilih untuk menghindari konfrontasi dengan manusia. 

BACA JUGA:Bisa Hidup Hingga 20 Tahun! Berikut 4 Fakta Unik Ular Bajing, Ada di Indonesia

Ular karang lebih suka melarikan diri daripada menyerang. 

Adapun habitat alami ular karang biasanya berada di tempat-tempat yang sulit dijangkau, seperti lubang, sela-sela batu, semak-semak atau area lembab. 

Lingkungan tersebut tidak hanya memberikan perlindungan, tetapi juga menyediakan sumber makanan yang melimpah, termasuk ikan, katak, kodok, serangga, kadal dan bahkan ular lain. 

Oleh karena sifatnya yang pemalu dan habitatnya yang tersembunyi, maka ular karang sering kali sulit untuk ditemukan di alam liar.

5. Ular picung

BACA JUGA:Ada Manfaatnya! Berikut 5 Fakta Ilmiah Bisa Ular Kobra

Dikutip dari laman Animalia, ular picung merupakan salah satu spesies ular yang menarik dan unik. 

Ciri-ciri fisiknya, seperti tubuh yang pendek dan warna leher yang cerah, membuatnya mudah dikenali, walaupun ukurannya yang kecil dapat menyulitkan untuk menemukannya di habitat alaminya.

Keberadaan ular picung di berbagai habitat, seperti perairan tawar, area pertanian, rawa, hutan dan tempat lembab, menunjukkan adaptabilitasnya terhadap lingkungan. 

Namun demikian, yang paling menarik adalah kemampuan beberapa spesies ular picung untuk mengakumulasi racun dari kodok beracun yang menjadi mangsanya. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan