KORANRB.ID - Sejak dilantik presiden 10 Februari 2025 lalu, Bupati Kepahiang H. Zurdi Nata, SIP dan Wakil Bupati IR. Abdul Hafizh, M.Sc telah menyerahkan sendiri program 100 kerja kepada masing-masing OPD di lingkungan Pemkab Kepahiang untuk dilaksanakan secara maksimal.
Bupati juga telah memerintahkan jajaran OPD, untuk menyusun program kerja untuk 100 hari pertama kepemimpinan Nata - Hafizh.
Sejauh ini, dalam sebulan perdana sebagai kepala daerah sederet kegiatan telah dijalankan guna menyelesaikan program 100 hari kerja.
"Untuk 100 hari kerja, kita serahkan OPD untuk menyusunnya, tentunya kita akan menjalankan sesuai janji kampanye kemarin," tegas Zurdi Nata.
BACA JUGA: Inspektorat Pastikan Pejabat Pemprov Bengkulu Telah Selesaikan LHKPN
Terkait kedisiplinan ASN misalnya, jadi tanggungjawab Dinas Kominfo dan Informatika agar segera menuntaskan e Absensi seluruh ASN di lingkungan Pemkab Kepahiang.
Termasuk tindak lanjut kegiatan Jumat bersih, yang telah mewajibkan seluruh ASN dan pejabat aktif bergotong royong di fasilitas umum milik daerah setiap bulan pada jumat pekan pertama.
Tidak hanya bersih-bersih sampah. Zurdi Nata menegaskan, pada 100 hari kerja pasca dilantik, dirinya juga akan melakukan penataan jabatan ASN. Sehingga, dapat menyusun tim kerja yang solid untuk bisa menjalankan program kerja yang sudah disusun.
"Secepatnya, Mendagri juga sudah mengizinkan kepada daerah langsung membuat teamwork. Nama-nama sudah ada di kita," ujar Zurdi Nata.
BACA JUGA:Warga Seluma Diringkus Polsek Selebar, Diduga Aniaya Pacar
BACA JUGA:Kuasa Hukum Sebut Klien Nikmati Korupsi Tukin Prajurit Tidak Lebih Rp2 Miliar
Bupati juga telah mengeluarkan instruksi kepada jajaran ASN Kabupaten Kepahiang untuk disiplin dalam bekerja, serta menghimbau ASN untuk dapat melaksanakan salat berjamaah di Masjid Agung Baitul Hikmah setiap hari kerja.
Termasuk dalam penataan pasar, yang menginginkan OPD terkait aktif membuat Pasar Kepahiang menjadi nyaman untuk semua.
Baik pedagang di dalam pasar, maupun para pembeli yang ingin menyambangi Pasar Kepahiang. "100 hari kerja ini pelan-pelan terus akan kita pantau. Jangka pendek, kita akan langsung bergerak memberikan sesuatu buat masyarakat," kata Nata.