15 Kecamatan Akan Terima Mobil Ambulans Gratis, Gubernur Safari Ramadan di Rejang Lebong

Minggu 16 Mar 2025 - 21:50 WIB
Reporter : Abdilatul Fatwa
Editor : Sumarlin

CURUP – Sebanyak 15 kecamatan di Kabupaten Rejang Lebong akan menerima satu unit ambulans gratis per kecamatan dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu dan Pemkab Rejang Lebong. 

Hal itu diketahui saat Safari Ramadan Gubernur Bengkulu H. Helmi Hasan di kabupaten ini. Pemprov akan memberikan 12 unit mobil ambulans gratis, dan 3 unit akan diberikan Pemkab Rejang Lebong.

Program tersebut merupakan bagian dari program atau janji politik Gubernur Bengkulu dan Bupati Rejang Lebong.

"Iya dalam rangka Safari Ramadan ke Rejang Lebong, kita memberikan 12 unit ambulans gratis dan malam ini kita akan berikan secara simbolis, serta 3 unitnya dari Bupati Rejang Lebong," kata Gubernur.

Tak hanya kecamatan, setiap desa di Provinsi Bengkulu khusunya Rejang Lebong nantinya juga akan menerima masing-masing satu unit ambulans.

BACA JUGA:Panselnas Tunjuk Pengganti PPPK Tahap 1 Mengundurkan Diri

BACA JUGA:Disiapkan Anggaran Rp15 Miliar Untuk Bayar THR ASN di Bengkulu Tengah

"Nantinya setelah berjalan maka setiap desa akan menerima ambulans gratis masing-masing 1 unit," ungkap Helmi.

Selain memberikan ambulans gratis secara simbolis, Gubernur juga melakukan launcing pemeriksaan kesehatan gratis di Kabupaten Rejang Lebong.

Dalam kesempatan tersebut, Helmi menegaskan meskipun layanan ini diberikan secara gratis, masyarakat tetap harus mendapatkan pelayanan yang nyaman.

"Program cek kesehatan gratis memang diperuntukkan bagi masyarakat, khususnya di Rejang Lebong. Kami meminta kepada seluruh petugas agar memberikan pelayanan terbaik dengan tetap mengutamakan kenyamanan dan keamanan," ujar Helmi.

Helmi memastikan bahwa seluruh puskesmas di Rejang Lebong yang telah disiapkan sudah mulai membuka layanan pemeriksaan kesehatan gratis. 

BACA JUGA:Dewan Minta Pastikan Pelayanan Kesehatan Gratis Bagi Seluruh Masyarakat

BACA JUGA:Gubernur Helmi Hasan Resmikan Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Lebong

Program ini mencakup pemeriksaan bagi berbagai kelompok usia, mulai dari bayi hingga lansia.

Kategori :