Air Bersih PDAM Kepahiang Jangan Lagi Ngadat Selama Ramadan

Selasa 04 Mar 2025 - 23:07 WIB
Reporter : Heru Pramana Putra
Editor : Patris Muwardi

Artinya, lebih dari setengah pelanggan PDAM dengan kondisi tanpa water meter. 

"Perlahan penataan terhadap pelanggan PDAM terus dilakukan sebagai upaya memperbaiki tata kelola manajemen secara menyeluruh. 

BACA JUGA:Dukung Program Gubernur Bengkulu Sekolah Tanpa Pungutan, Dewan Minta Ada BOSDA

BACA JUGA:11 OPD Usulkan Proposal DAK Tahun Anggaran 2026 Rp1,4 Triliun

"Banyak yang hilang karena dicuri, karena di dalam water meter ada lempengan tembaga yang laku untuk dijual yang nilainya juga tak seberapa," ujar Mulyadi. 

Kabar baiknya, di tahun 2025 ini PDAM mendapatkan dana Inpres yang terserap ke dalam DAK sebesar Rp13 miliar. Besaran dana tersebut akan dialokasikan ke Dinas PUPR Kabupaten Kepahiang untuk revitalisasi jaringan di Kecamatan Seberang Musi. 

Serta, mata air Tigantung di Desa Pungguk Meranti dan Pungguk Meranti Kecamatan Ujan Mas. 

Dari dua titik revitalisasi tersebut menurutnya, dapat menambah 1.450 pelanggan baru.

"Di Seberang Musi dapat menambah 500 pelanggan, di Tigantung kita dapat menambah 950 pelanggan baru," terang Mulyadi. 

Pihaknya terus berharap, pelanggan agar tertib administrasi dengan memenuhi kewajibannya membayar iuran bulanan.

"Tarif yang ditetapkan masih tarif lama. Kita sangat berharap, tagihan pelanggan tetap dipenuhi. Karena kita sangat bergantung dengan iuran pelanggan," demikian Mulyadi

Kategori :