Anggota DPRD Bengkulu Utara Dapil 4 Kompak Hadiri Musrenbang

Senin 24 Feb 2025 - 23:42 WIB
Reporter : Tri Shandy Ramadani
Editor : Riky Dwiputra

KORANRB.ID - Anggota DPRD Bengkulu Utara dijadwalkan mengikuti pelaksanaan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) di setiap kecamatan.

Anggota DPRD dijadwalkan mengikuti Musyawarah Rencana Pembangunan di kecamatan sesuai dengan daerah pemilihannya masing-masing. 

Dalam Musrenbang Kecamatan di Kecamatan Marga Sakti Sebelat, 4 Anggota DPRD Bengkulu Utara Dari Daerah pemilih Bengkulu Utara 4 hadir lansgung dalam Musrenbang tersebut.

4 Anggota DPRD Bengkulu Utara tersebut adalah Ketua Komisi III Edi Putra yang juga Politisi Partai Amanat Nasional. Selanjutnya ada politisi Partai Gerindra Rizal Sitorus, Politisi partai Golkar Wakidi dan Politisi Partai Nasional Demokrasi Usman Purba Jambak. 

BACA JUGA:Kerja Sama Warga dan Prajurit TNI, Pekerjaan Ringan dan Cepat

BACA JUGA:Kontrak 598 Honor Daerah di Mukomuko Diperpanjang, Pembagian SK Tunggu Bupati

Mereka berdikusi langsung dengan kepala desa dan tokoh masyarakat di Kecamatan Marga Sakti Sebelat.  

Diskusi ini merupakan diskusi untuk rencana atau usulan pembagunan dari masyarakat yang harapannya bisa diakomodir pemerintah dalam APBD Perubahan tahun ini ataupun APBD 2026 mendatang.

Anggota DPRD Bengkulu Utara Rizal Sitorus menerangkan jika pemerataan pembangunan adalah hal yang paling utama. 

Masyarakat dalam Musrenbang tersebut bebas menyampaikan apa aspirasi pembangunan. Peserta sebagian besar adalah kepala desa yang menyampaikan aspirasi dari masyarakatnya.

BACA JUGA:Paripurna HUT Mukomuko ke-22, Unsur Pimpinan Ajak Sinergi Bangun Daerah

BACA JUGA:Aksi Indonesia Gelap di Bengkulu Ricuh, Massa Aksi Duduki Gedung DPRD Provinsi Bengkulu

“Karena pembangunan berawal dari bawah, dari aspirasi dan keiinginan masyarakat yang nantinya kita bahas dan perjuangkan dari DPRD untuk menjadi program yang akan dilaksanakan dalam APBD maupun APBD Perubahan,” terangnya.

Ia menyampaikan jika Anggota DPRD dari Daerah Pemilihan Bengkulu Utara 4 yang meliputi Kecamatan Napal Putih, Ulok Kupai, Ketahun, Pinang Raya, Putri Hijau dan Marga Sakti Sebelat berkomitmen untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat. 

Ia menilai ada beberapa program yang memang mendesak dibutuhkan masyarakat di beberapa wilayah Daerah Pemilihan Bengkulu Utara 4. 

Kategori :