Rasionalisasi Anggaran, Tantangan Semakin Besar Bagi Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Baru

Rabu 19 Feb 2025 - 23:37 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Riky Dwiputra

“Insya Allah besok, berdasarkan undangan yang kita terima,” kata Azhari.

Setelah dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati Lebong, H. Azhari dan Bambang Agus Suprabudi memastikan akan membawa perubahan di Kabupaten Lebong agar kedepan Lebong lebih baik lagi. “Sesuai komitmen kita, dan tagline kita membawa perubahan. Untuk membawa perubahan ini, tentu kita mohon dukungan dari semua pihak,” ujarnya. 

Selah dilantik hari ini, Bupati Lebong tidak langsung kembali ke Kabupaten Lebong. Karena harus mengikuti retret di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah. 

Kepala Daerah mulai berangkat ke Magelang pada 21 Februari hingga 28 Februari. Jika tidak ada perubahan, Bupati Lebong akan kembali ke Kabupaten Lebong pada 1 Maret 2025 mendatang.

Gusril-Hamid Minta Doa Dan Dukungan Warga Kaur 

Bupati terpilih Gusril-Hamid, bakal mengikuti acara pelantikan Kepala Daerah serentak yang akan dilaksanakannya di Istana Kepresidenan Jakarta. Gusril-Hamid, juga meminta doa dan dukungannya agar semua tahapan pelantikan dapat berjalan dengan lancar dan sukses. Keduanya bisa melalui semua tahapan dengan lancar tanpa ad hambatan apapun. 

Apalagi setelah dilantik nanti, keduannya bakal bertolak langsung ke Magelang untuk mengikuti tahapan pendidikan akademi militer sampai dengan tanggal 28 Februari mendatang. 

"Kepada masyarakat Kaur kami meminta doa dan dukungannya agar kegiatan pelantikan ini dapat berjalan dengan lancar," kata Gusril usai mengikuti kegiatan gladi resik Rabu, 19 Februari 2024. 

Orang nomor 1 di Kabupaten Kaur tersebut juga menyampaikan, bahwa dirinya mengajak semua masyarakat Kaur setelah dirinya dan Hamid nanti dilantik agar semuannya tetap kompak. Saling bahu-membahu membantu menjalankan pembangunan di Kabupaten Kaur. Karena kunci kemajuan suatu daerah adlah sinergi antara pemerintah dan juga masyarakat itu sendiri. 

"Mali kita tetap kompak dalam melakukan pembanding Kabupaten Kaur ke depannya. Setelah dilantik nanti, jelas visi dan misi kami tidak akan dilupakan," sampai Gusril. 

Gusril juga mengucapkan kepada seluruh Protokoler dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kaur yang selalu setia memberikan support serta fasilitas pelantikan. Baik hujan, panas, tim protokoler terus melakukan pendampingan sehingga semua tahapan persiapan pelantikan bisa dilalui dengan sangat lancar oleh Gusril-Hamid. 

"Fasilitas dari Pemkab Kaur juga sangat luar biasa, terimakasih karena sudah membantu jalannya tahapan Pilkada dengan lancar," sampainya. 

Terpisah, Pemkab juga Kaur memastikan seluruh fasilitas untuk Bupati dan Wakil Bupati terpilih Gusril-Hamid akan terpenuhi pada saat mengemban jabatannya nanti. 

Saat ini Bagian Umum Setda Kaur tengah melakukan segala sesuatu terkait dengan persiapan penyambutan Bupati dan Wakil Bupati terpilih nanti. Bukan cuma pada saat penyambutan, namun pada saat pelantikan nanti Pemkab Kaur bakal memberikan fasilitas terbaik. 

Ada beberapa hal penting yang saat ini masih dalam proses salah satunya adalah rehab kantor atau ruangan Bupati dan Wakil Bupati. Kemudian pengadaan mobil dinas, serta beberapa fasilitas pendukung lainnya. 

"Untuk menyambut Bupati dan Wakil Bupati terpilih, sekarang kita sedang berproses. Kita pastikan nanti, mereka akan mendapatkan fasilitas terbaik sesuai dengan hak mereka, kata Kabag Umum Setda Kaur Alex Septizon MM,. 

Kategori :