Kuota Paskibraka Seluma 2025 Bertambah, Kesempatan Emas Bagi Putra-Putri Terbaik

Tahun 2025 membawa angin segar bagi para pelajar terbaik di Kabupaten Seluma.--Zulkarnain Wijaya
SELUMA, KORANRB.ID – Tahun 2025 membawa angin segar bagi para pelajar terbaik di Kabupaten Seluma.
Pasalnya, kuota peserta seleksi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) resmi ditambah menjadi 40 orang, terdiri dari 20 putra dan 20 putri.
Jumlah ini meningkat dari tahun sebelumnya yang hanya menyediakan 36 slot atau lima pasang peserta inti dan cadangan.
Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Seluma, H. Dadang Kosasi, ST, MT membenarkan.
BACA JUGA:Dampak Efisiensi Anggaran, Event 02SN Tingkat Kabupaten Bengkulu Tengah Belum Pasti
Kebijakan penambahan kuota ini bertujuan untuk memberikan ruang lebih luas bagi para pelajar berprestasi yang ingin berkontribusi dalam momen sakral pengibaran bendera di Hari Kemerdekaan Republik Indonesia.
“Penambahan kuota ini adalah bentuk apresiasi sekaligus peluang emas bagi generasi muda Seluma. Kita ingin lebih banyak siswa-siswi terbaik bisa merasakan pengalaman menjadi bagian dari Paskibraka,” ujar Dadang Kosasi.
Proses seleksi calon Paskibraka tahun ini diikuti oleh 202 peserta dari berbagai SMA dan SMK se-Kabupaten Seluma.
Para peserta telah melalui serangkaian tahapan seleksi di tingkat kabupaten, mulai dari tes kesehatan, jasmani, baris-berbaris, hingga wawancara dan penilaian kepribadian.
BACA JUGA:Sepanjang Januari - April 2025, Ditemukan 768 Kasus Demam Typoid di Rejang Lebong
“Seleksi dilakukan dengan prinsip transparan dan objektif. Semua peserta memiliki peluang yang sama. Mereka disaring berdasarkan kualitas dan ketangguhan mental serta fisik,” tegas Dadang.
Tak hanya di tingkat kabupaten, kabar baik lainnya datang dari kuota untuk seleksi ke tingkat Provinsi Bengkulu.
Tahun ini, Kabupaten Seluma mendapat tambahan kuota untuk mengirimkan 10 orang (5 pasang) perwakilan calon Paskibraka ke provinsi, meningkat dari tahun-tahun sebelumnya.
“Seluma kirim 10 orang terbaik untuk mengikuti seleksi Paskibraka tingkat Provinsi Bengkulu. Harapannya, mereka bisa bersaing dan lolos ke tingkat nasional membawa nama baik daerah,” ungkap Dadang.