Target Raih Kembali Predikat WTP Tahun 2025, Ini Langkah Bupati Lebong

FOTO: Bupati Lebong, H. Azhari, SH., MH. --

KORANRB.ID – Bupati Lebong, H. Azhari, SH., MH menargetkan tahun ini Kabupaten Lebong kembali menerima predikat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) berdasarkan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) RI perwakilan Bengkulu atas penggunaan keuangan daerah Tahun Anggaran (TA) 2024.

“Gelar WTP harus kembali diraih oleh Pemkab Lebong,” kata Azhari.

Untuk kembali menerima gelar WTP, Bupati menegaskan agar semua pihak yang bertanggungjawab dalam penggunaan anggaran TA 2024.

Seperti Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Bendahara OPD, dapat standbay selama pemeriksaan terperinci berlangsung nanti.

BACA JUGA: Pemkab Lebong Siapkan 3 Unit Bus untuk Antar 95 CJH ke Asrama Haji Bengkulu

BACA JUGA:Umat Kristiani Bangga Kerukunan Umat Beragama di Bengkulu Utara

Jika Kepala OPD dan Bendahara standbay, semua yang dibutuhkan BPK dan semua yang perlu diklarifikasi dapat segera dilakukan.

“Saya minta yang diminta klarifikasi dapat kooperatif,” tegas Azhari.

Jika ada pihak yang diminta klarifikasi oleh BPK dan tidak kooperatif. 

Hal itu, akan berdampak pada LHP yang akan dikeluarkan BPK nantinya. 

“Penggunaan keuangan itu harus dipertanggungjawabkan. Saya tegas lagi, selama pemeriksaan terperinci jangan ada yang meningalkan Kabupaten Lebong,” tutupnya.

BACA JUGA:Tertibkan Kendaraan Operasional Desa, 60 Desa Belum Tanggapi Panggilan Dinas Perkimhub

BACA JUGA:Data Aset Sudah Diserahkan ke Bupati Lebong, Inventarisasi Siap Dimulai

Untuk diketahui, Kabupaten Lebong sudah delapan kali berturut-turut mendapatkan predikat WTP.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan