Hewan Mirip Kapibara! Berikut 5 Fakta Unik Hutia Kuba, Ahli Memanjat

Hutia Kuba. Foto: Ilustrasi/ fran/ meta ai/ koranrb.id--

BENGKULU, KORANRB.ID- apakah kamu pernah dengar hewan bernama hutia dari genus Capromys? 

Yups, hutia dari genus genus Capromys, merupakan kelompok pengerat yang menarik dan memiliki beberapa kesamaan dengan kapibara, terutama dalam hal penampilan fisik. 

Hutia kuba dengan nama ilmiahnya Capromys pilorides, merupakan spesies terbesar dalam genus ini dan dikenal karena ukuran dan bentuk tubuhnya yang khas.

Biasanya hutia kuba ditemukan di Kuba dan pulau-pulau sekitarnya, hewan ini memiliki kebiasaan hidup yang unik. 

Hutia kuba adalah salah satu hewan herbivora (pemakan tumbuhan) yang biasanya menghabiskan waktu di pohon, memakan daun, buah dan bahan vegetatif lainnya. 

BACA JUGA:Mamalia hingga Burung! Berikut 3 Hewan yang Ternyata Bisa Ditunggangi

Dengan kuku cakar yang tajam pada kaki hutia kuba bisa membantu untuk memanjat dan bergerak di lingkungan yang berbukit.

Yuk, simak 5 fakta unik hutia kuba, yang telah dirangkum koranrb.id, berikut ini:

1. Peta persebaran, habitat dan makanan

Dikutip dari laman Critter Science, hutia kuba adalah spesies pengerat endemik di Kuba dan beberapa pulau kecil di sekitarnya. 

Hutia kuba memiliki preferensi habitat yang beragam, termasuk hutan tropis, hutan bakau, kawasan pegunungan dan semak belukar. 

BACA JUGA:Wow! Berikut 5 Mamalia yang Bisa Bertahan Hidup Tanpa Minum Air

Sebagai hewan nokturnal (aktif pada malam hari), mencari makanan dan berinteraksi dengan sesama mereka.

Sebagai omnivora (pemakan segala), diet hutia kuba sangat bervariasi. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan